Vivagoal – Liga Inggris – Newcastle United dilaporkan kian dekat mengamankan jasa Alexander Isak dari Real Sociedad. The Magpies harus merogoh dana fantastis guna membawa Next Zlatan Ibrahimovic itu ke St James Park.
Newcastle masih berambisi memperdalam lini serang mereka dengan mendatangkan Isak. Bahkan, rekor klub siap dipecahkan guna membawa pemain asal Swedia itu ke Inggris. Isak sebelumnya sempat dibidik oleh beberapa tim Eropa macam Arsenal dan Real Madrid. Namun keduanya belum membuka penawaran pasti.
Alexander Isak. Penyerang muda Swedia ini dikabarkan David Ornstein akan segera gabung Newcastle. Sudah ada kesepakatan dengan Real Sociedad selaku pemilik dengan mahar £60 juta.
Isak cukup bersinar di Piala Eropa 2020 lalu dan mencetak 23 gol di 2 musim terakhir La Liga. pic.twitter.com/agJ4R21vxm
— The Flanker (@theflankerID) August 24, 2022
Laman ESPN mengklaim jika Newcastle sudah membuka penawaran di angka 70 juta Euro plus bonus di angka 5 juta. La Real juga bakal mendapatkan keuntungan 10 persen dari penjualan Isak di masa mendatang.
Baca Juga:
- Ingin Bintang Milan, Chelsea Sudah Siap Pecahkan Rekor Transfer Inggris?
- Demi Pulang ke Ajax, Pemain Ini Rela Tolak Man United
- Pilarnya Dikaitkan dengan Everton, Pelatih Soton Beri Jawaban
- Arsenal Dipastikan Tak Bakal Rampungkan Transfer Pemain Incarannya
Sejak gabung dari Borussia Dortmund pada 2019 lalu, Isak sudah mentas empat tahun di San Sebastian. Sejauh ini, ia sudah mengepak 44 gol dalam 132 pertandingan. Musim lalu, Isak kurang bersinar lantaran produktivitasnya terbilang menurun.
Media asal Spanyol, Diario Vasco mengklaim jika Sociedad mulai mencari pengganti sepadan untuk juru gedornya itu dengan harga yang terbilang kompetitif. Belum diketahui pemain mana yang bakal dibidik tim asal Basque itu.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com