Vivagoal – Liga Indonesia – Seleksi tahap pertama Timnas Indonesia U-16 telah selesai digelar. Namun Nova Arianto selaku pelatih belum menentukan pemain-pemain yang dipilih.
Seleksi tahap pertama Timnas U-16 berlangsung dalam tiga gelombang di Lapangan ABC Senayan. Total ada 98 pemain yang dipanggil.
Setiap gelombangnya berjalan selama tiga hari. Para pemain diminta melahap sejumlah menu latihan hingga game internal.
Nova Arianto sudah melihat dan menganalisa penampilan seluruh pemain. Namun ia belum ingin memilih siapa saja yang masuk ke Timnas U-16.
Baca Juga:
- Jumpa Bilbao di Copa del Rey, Atletico Madrid Tanpa Griezmann dan Berbagai Pilar
- Luka Modric Dianggap Tepat Masuk ke Staff Kepelatihan Real Madrid
- Tak Punya Cukup Dana, Barcelona Masih Bidik Calon Pelatih Top
- Marco Reus Dirumorkan Pindah ke MLS, Gabung Dengan Messi?
“Kita bisa melihat potensi-potensi mereka dan kita mendapatkan beberapa pemain dari gelombang satu, dua dan tiga. Namun memang kita masih menunggu pemain-pemain EPA yang lolos ke delapan besar,” kata Nova Arianto.
“Ada beberapa parameter yang kita ambil, jadi di situ kita akan buat ranking (pemain). Setelah itu baru kita putuskan siapa yang akan masuk.”
Timnas U-16 asuhan Nova Arianto dipersiapkan untuk berlaga di Piala AFF U-16 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U-16 2025. Event tersebut akan berlangsung pada Juni dan Oktober mendatang.
Nova Arianto menargetkan Timnas U-16 lolos ke putaran final Piala Asia. Sementara Piala AFF hanya dijadikan wadah untuk mematangkan tim.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com