Semakin Dicela, Sterling Semakin Berbahaya
Sumber: Sport Detik`

Semakin Dicela, Sterling Semakin Berbahaya

Heri Susanto - July 2, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Euro –  Raheem Sterling tak jarang menjadi bahan celaan para pengkritik. Namun, berbagai celaan tersebut justru membuatnya tampil lumayan beringas di gelaran Euro 2020.

Menurut manajer Gareth Southgate, berbagai kritikan yang datang ke Sterling justru membuatnya semakin ekspolsif. Total, pemain berdarah Jamaika sudah mendulang tiga gol dari empat laga. Catatan tersebut membuatnya menempati daftar tertaras top skor di Timnas Inggris.

Awalnya, banyak yang mencemooh pos Sterling harusnya diberikan kepada Jadon Sancho.  Namun, pemain Manchester City itu seakan memberi sinyal jika tanpa Sancho, Inggris masih akan tetap baik-baik saja.

“Tolong, terus beri Raheem Sterling kritik. Maka, dia akan sangat termotivasi dan terus lapar untuk mencetak gol,” ujarnya seperti Southgate seperti dilansir dari Mirror.

“Sterling adalah seorang pejuang. Selama beberapa tahun terakhir, permainannya terus berkembang dan naluri mencetak golnya terus terasah. Dia selalu menciptakan ruang dan itu sangat membantu tim,” tambahnya.

Terdekat, Inggris bakal bersua dengan Ukraina di  babak 8 besar Euro 2020 di Olimpico Roma, Minggu (4/7) mendatang. Ketajaman serta kepiawaian Sterling dalam membuka ruang dan peluang bagi tim jelas dibutuhkan Inggris guna melaju lebih jauh di Euro 2020.

Jangan lupa ikuti tebak skor di Tebak Eropa 2021 di BABESkor. com . Dapatkan GRAND PRIZE 2 Play Station 5, 2 Samsung Galaxi S21 dan saldo OVO total Rp 55 juta