Solskjaer: MU Musim Depan Siap Rebut Gelar Liga Inggris
Ole Gunnar Solskjaer, Photo: The Sun

Solskjaer: MU Musim Depan Siap Rebut Gelar Liga Inggris

A Hendra - April 10, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sangat optimistis timnya bakal jadi kandidat kuat peraih Liga Inggris musim depan, setelah Ia berkaca pada performa luar biasa mereka saat ini.

Manchester United kini bertengger di peringkat kedua dengan koleksi 60 poin dari 30 kali bermain dalam tabel klasemen sementar Liga Inggris. Mereka memiliki selisih 14 poin dari Manchester City yang berada dipuncak dan masih ada satu tabungan pertandingan lebih.

Namun, United masih harus waspada karena mereka bisa saja tergeser karena perbedaan poin dengan tim dibawahnya tidak terlalu jauh. United empat poin dari Leicester City yang ada di peringkat ketiga, dan delapan poin dari West Ham di peringkat keempat.

Setan Merah memang memulai Liga Inggris musim ini dengan inkonsistensi. Di pekan pertama secara mengejutkan, mereka dikalahkan Crystal Palace di kandang sendiri dengan skor 1-3. Lalu United bahkan sempat dibuat babak belur oleh Tottenham dengan skor 1-6 di Old Trafford.

Skor yang begitu mencolok membuat mereka disisihkan dari favorit juara liga. Namun, perlahan-lahan United bangkit. Usai dibantai Tottenham Hotspur, pasukan Ole Gunnar Solskjaer sempat hanya merasakan sekali kalah dari sembilan pertandingan beruntun.


Baca Juga:


Dari papan bawah, United pun melonjak ke papan atas. Mereka cuma sekali merasakan kalah dari total 17 laga yang sudah dimainkan di seluruh kompetisi. Secara matematis, United memang masih memungkinkan mengejar Man City di delapan laga sisa musim ini.

Tapi itu bisa dibilang sangat sulit diwujudkan karena City juga begitu jarang kehilangan poin, termasuk hanya sekali kalah di 19 laga terakhir. Dengan performa seperti saat ini, Solskjaer mengaku tak masalah jika timnya harus mengakhiri musim sebagai runner-up saja.

Ia menegaskan bahwa United akan jadi penantang kuat Liga Inggris yang sebenarnya di musim depan. Keyakinan Solskjaer itu didasari karena skuad muda MU kini perlahan sudah mulai matang, seperti Marcus Rashford, Mason Greenwood, Scott McTominay hingga Daniel James.

“Kami tidak pernah boleh puas dengan posisi dua di Manchester United. United tidak akan pernah puas dengan posisi dua. Kami sudah melihat titik tingginya dan tahu seberapa mampu klub ini,” ujar Solskjaer dilansir Sky Sports.

“Saya sudah di sini cukup lama sebagai manajer dan butuh waktu buat kami untuk ada di posisi ini. Semoga kami bisa lebih baik lagi musim depan, kami masih di bawah ambisi kami.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com