Spurs Ditingal Pemain Saat Genting, Dier: Panggilan Alam
Sumber: Akun Twitter Eric Dier

Meninggalkan Lapangan Saat Pertandingan, Dier: Panggilan Alam

Taufik Hidayat - September 30, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Sebuah kejadian menarik menghiasi laga Tottenham kontra Chelsea dalam Carabao Cup. Salah satu pemain Spurs, Eric Dier kedapatan meninggalkan lapangan saat laga tengah berlangsung.

Tottenham dipaksa bekerja ekstra keras setelah tertinggal oleh gol Timo Werner di menit 19. Di tengah usaha mereka mengejar ketertinggalan, Spurs justru harus bermain dengan 10 pemain.

Bukan karena kartu merah, hal tersebut terjadi setelah Dier terlihat berlari meninggalkan lapangan di sisa 15 menit. Ternyata, Dier kebelet buang air kecil dan segera menuju ke toilet. 

Mourinho jelas dibuat cemas hingga dirinya harus mengejar sang pemain hingga ruang ganti. Kegelisahan terjadi setelah Dier meninggalkan lapangan saat Tottenham sedang diserang pemain Chelsea.

“Saya sangat senang, saya bangga dengan cara kami bermain terlepas dari 15 menit pertama. Kami terlalu menghormati mereka namun pada akhirnya kami tampil fantastis,” ujar Dier kepada Sky Sports.

“Rasanya tidak mudah bermain setelah hari Minggu, mungkin itulah alasannya saya harus berlari ke ruang ganti tapi kami berhasil melaluinya! Semua staf dan pemain telah bekerja keras.”

“Jose tidak senang namun saya tak bisa berbuat apa-apa soal itu, alam yang memanggil. Saya mendengar bahwa ada peluang saat saya di luar lapangan namun untungnya mereka tidak mencetak gol,” lanjutnya.

 

https://www.instagram.com/p/CFvEreDhmm3/?utm_source=ig_web_copy_link

Mourinho tidak mempermasalahkan sikap Dier tersebut. Menurutnya itu adalah hal yang wajar mengingat kondisi fisik yang dialami seorang atlet.

“Tim ruang ganti bisa menjelaskan lebih baik dari saya, mungkin itu hal yang wajar saat anda mengalami dehidrasi dan saat anda tidak memiliki apapun di dalam otot anda, yang di mana itulah kasusnya,” ucap Mourinho.


Baca Juga:


“Saya tahu dia berusaha pergi, namun saya menunggu dia kembali untuk waktu yang tersisa. Dia adalah contoh yang bagus buat semua orang yang memainkan dua pertandingan,” pungkasnya.

Tottenham akhirnya berhasil menyamakan kedudukan jelang akhir laga melalui gol Erik Lamela. Spurs kemudian keluar sebagai pemenang melalui drama adu penalti.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com