Vivagoal – Serie A – Derby Della Madonnina jilid IV antara Inter Milan melawan AC Milan akan kembali berlangsung tengah pekan ini. Laga kedua tim bakal dilangsungkan di Giuseppe Meazza, Rabu (20/4) dinihari WIB pada laga lanjutan leg kedua semifinal Coppa Italia.
Laga Derby Milan ini merupakan pertemuan keempat yang berlangsung musim ini. Namun pada Derby jilid IV kali ini, boleh dikata akan menentukan nasib kedua tim di Coppa Italia musim 2021/2022.
Pada leg pertama babak semifinal yang digelar pada awal Maret 2022 lalu, Inter dan Milan bermain imbang dengan skor kacamata alias imbang 0-0. Otomatis, pada laga leg kedua dinihari besok, kedua tim masih punya kans sama besarnya untuk lolos ke final.
Tapi andai AC Milan bisa bermain imbang 1-1 saja, mereka sudah dipastikan bakal lolos karena aturan gol tandang yang berlaku di Coppa Italia. Adapun kedua tim sama-sama haus gelar Coppa Italia, mengingat Inter kali terakhir bisa memenangkannya pada 2011 silam di era kepelatihan Jose Mourinho.
Sementara Milan, telah menjalani puasa gelar di Piala Italia selama kurun waktu dua dekade setelah kali terakhir bisa memenangkannya pada musim 2002/2003 silam. Dan berikut statistik menarik jelang duel kedua tim.
Baca Juga:
- Soal AC Milan Bakal Dijual, Pioli Fokus ke Duel Lawan Inter Saja
- AC Milan Bertekad Akhiri Puasa Gelar 20 Tahun di Coppa Italia
- Simone Inzaghi Incar Kemenangan Perdana Atas Milan
- AC Milan Bakal Dijual ke Perusahaan Asal Bahrain?
– Inter Milan sudah tidak terkalahkan dalam sembilan pertandingan terakhir di semua kompetisi (5 menang, 4 imbang).
– AC Milan begitu superior dalam tiga Derby Della Madonnina musim ini. Rinciannya, sekali menang dan dua kali imbang.
– AC Milan punya modal sangat bagus dengan torehan enam clean sheet dalam enam pertandingan terakhir di semua kompetisi. Selain itu, AC Milan juga tak terkalahkan dalam 13 laga terakhir di seluruh kompetisi dengan rekor tujuh menang dan enam imbang. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com