Suarez Hanya Butuh 1 Laga Tuk Cetak Rekor Di Atletico
Luis Suarez Cetak Dua Gol dan Satu Assist Di Laga Debut Bersama Atletico Madrid. Sumber: Eurosport

Suarez Hanya Butuh 1 Laga Tuk Cetak Rekor Di Atletico

Fido Moniaga - September 28, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Debut manis ditorehkan Luis Suarez ketika membantu Atletico Madrid menghajar Granada dengan skor telak 6-1. Tak main-main, El Pistolero sampai terlibat dalam tiga gol terakhir Los Colchoneros dengan rincian dua gol dan satu assist.

Duel Atletico Madrid vs Granada merupakan pertandingan pertama Luis Suarez setelah resmi hengkang dari Barcelona, Jumat (25/9/2020). Mengingat dirinya masih butuh waktu untuk beradaptasi, pelatih Atletico, Diego Simeone memilih menaruhnya di bangku cadangan terlebih dahulu.

Simeone memutuskan menurunkan duet Joao Felix dan Diego Costa sedari menit awal pertandingan. Dan saat timnya sudah unggul 3-0 saat laga sudah memasuki menit ke-70, Simeone akhirnya memberi kesempatan untuk Suarez tampil dengan menarik keluar Costa di menit ke-71.

Kepercayaan itu lantas dibayar lunas Suarez di atas lapangan. Hanya butuh satu menit, pemain asal Uruguay itu langsung berkontribusi dalam bentuk assist untuk gol keempat Atletico yang dicetak Marcos Llorente.

Selanjutnya, pemain berusia 33 tahun itu unjuk gigi pada 10 menit terakhir dengan melesakkan dua gol dari empat tembakan yang ia lepaskan ke arah gawang.


Baca Juga:



Dwigol ini menjadi rekor tersendiri di Atletico Madrid. Berdasarkan catatan Opta, Luis Suarez jadi pemain pertama Los Colchoneros di abad ke-21 yang bisa mencatatkan gol plus assist di laga debutnya. Selain itu, tak ada pemain lain selain Suarez yang bisa mencetak Brace di laga perdananya bersama Atletico.

“Luis Suarez menjadi pemain pertama yang bisa mencetak gol dan assist pada debutnya di ajang LaLiga Spanyol untuk Atletico Madrid di abad 21. Suarez juga jadi debutan pertama yang bisa mencetak dwigol. Spektakuler.” cuit @OptaJose.

Untuk diketahui, mencetak gol pada laga debut sejatinya sudah rutin dilakukan Suarez. Di laga debutnya bersama Liverpool medio 2 Februari 2011 silam, Suarez langsung bisa mengemas satu gol. Hal yang sama kembali dilakukannya saat berganti kostum pada musim panas 2014 lalu.

Hebatnya lagi, gol debut Luis Suarez untuk Barcelona ia bukukan di laga sebesar El Clasico kontra Real Madrid di Santiago Bernabeu. Meski El Barca akhirnya tumbang 1-3, tapi setidaknya Suarez sudah menyumbang satu gol.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com