Sempat Ditumbangkan Thailand, Shin Tae-Yong: Sekarang Situasinya Berbeda!
Sumber: PSSI.

Suporter Sambangi Latihan Timnas, Ini Tanggapan Shin Tae-Yong

Arie Lihardo - May 30, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong mengapresiasi kehadiran ratusan penonton yang mendatangi tempat latihan di Lapangan Sidolig, Bandung, Minggu (29/5) kemarin.

Diketahui, pemusatan latiham (TC) timnas kali ini dilakukan sebagai persiapan laga persahabatan melawan Bangladesh yang rencananya berlangsung di Stadion Jalak Harupat, Bandung, pada Rabu (1/6) mendatang.

Shin Tae-Yong Nilai Performa Timnas U-19 Makin Membaik
Sumber: PSSI.

Shin Tae-Yong menilai situasi tersebut akan memiliki pengaruh positif terhadap anak asuhnya. Menurut juru taktik asal taktik asal Korea Selatan itu, kehadiran penonton membuah Indonesia semakin semangat dan antusias menjalani latihan.


Baca Juga:


“Suasana ini sangat bagus. Pemain jadi memiliki kemauan yang tinggi. Itu baik untuk mental mereka,” ujar Shin usai latihan seperti dimuat Antara.

Timnas Indonesia berlatih di Lapangan Sidolig, Bandung, sekitar pukul 17.00-18.30 WIB. Sejak kegiatan dimulai, penonton tampak memadati tribun di sisi utara lapangan.

Mereka menyanyikan yel-yel dukungan untuk Skuad Garuda. Setelah latihan tuntas, para suporter tersebut memanfaatkan kesempatan untuk berswafoto dengan para pemain yang senang hati memenuhi permintaan penggemarnya.

Bus timnas Indonesia di pelataran Sidolig pun dikerumuni oleh pendukung yang sudah berbaur dengan warga sekitar. Mereka mengantarkan kendaraan tersebut hingga keluar dari lokasi latihan.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com