Diincar Banyak Klub, Matthew Hoppe Tetap Setia pada Mallorca
Sumber: ligaolahraga.com

Diincar Banyak Klub, Matthew Hoppe Tetap Setia dengan Mallorca

Catrine Mega - July 17, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Pemain tak terpakai Real Mallorca, Matthew Hoppe, dikabarkan tengah menarik minat beberapa tim Eropa di bursa transfer musim panas ini.

Bergabung dengan tim Spanyol tersebut musim lalu dari FC Schalke yang terdegradasi ke divisi 2. Bundesliga, Hoppe hanya mencatatkan tujuh penampilan di musim 21/22 lalu dengan sumbangan satu assist.

Sumber: sbisoccer.com

Padahal sang pemain mencatatkan 22 penampilan bersama Schalke di musim 2020/2021 lalu dengan torehan lima gol. Penampilannya yang cukup menjanjikan bersama Schalke saat itu mendorong Mallorca untuk membeli Hoppe dengan harga 3.5 juta Euro.

Kurang mendapatkan kesempatan di Mallorca, Hoppe pun mendapat tawaran pinjaman dari klub MLS, Atlanta United. Akan tetapi, pemain 21 tahun itu kabarnya memutuskan bertahan di Mallorca.


Baca juga:


Selain Atlanta United, beberapa klub asal Belanda, Jerman, Belgia, dan Swiss pun tertarik untuk merekutnya di bursa transfer musim panas ini. Tawaran tersebut ditolak Hoppe dengan harapan bisa memperoleh tempat di tim utama Mallorca.

Keputusannya ini bisa dikategorikan gamblang. Pasalnya Hoppe mengincar posisi di timnas Amerika Serikat untuk bermain di Piala Dunia Qatar 2022. Jika musim depan pemain muda ini gagal memperoleh kepercayaan Javier Aguirre, kesempatannya untuk bermain membela negaranya pun semakin rendah.

Sejauh ini Hoppe sudah dipercaya tampil sebanyak enam kali bersama timnas Amerika Serikat. Tentunya sang pemain berharap bisa menambah jam terbangnya bersama timnas dengan bermain di ajang internasional paling bergengsi akhir tahun nanti. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com