Vivagoal – Serie A – Raksasa Italia, Juventus berhasil menyingkirkan Monza dari Coppa Italia. Bianconeri pun kini langsung mengalihkan fokus ke laga Liga Italia melawan Atalanta.
Dalam pertandingan di Allianz Stadium, Jumat (20/1) dinihari WIB, Juventus menang dengan skor akhir 2-1 atas Monza di babak 16 besar Coppa Italia. Gol Moise Kean dan Federico Chiesa di masing-masing babak menjadi penentu kemenangan, dengan Mattia Valoti jadi pencetak satu gol balasan dari Monza.
Namun hanya 64 jam setelah laga tersebut, Juventus sudah langsung ditunggu laga berat lainnya melawan Atalanta dalam lanjutan Liga Italia akhir pekan ini. Saat ini, Juventus bersaing ketat dengan AC Milan memperebutkan posisi kedua klasemen.
The Old Lady berada di urutan ketiga klasemen Liga Italia dengan 37 poin dari 18 pertandingan, terpaut satu angka dari AC Milan di posisi kedua. Sementara jarak dengan Napoli di puncak klasemen cukup lebar, yakni 10 poin.
Federico Chiesa pun menyadari jarak poin baik dengan Milan maupun Napoli berpotensi melebar jika sampai mereka gagal menang atas Atalanta. Bukan tidak mungkin, Juventus bahkan harus turun dari posisinya saat ini mengingat jumlah poin mereka sama dengan Inter Milan di urutan empat dan hanya akan melawan tim peringkat ke-12, Empoli.
Baca Juga:
- Puasa Setahun, Akhirnya Chiesa Cetak Gol Lagi Untuk Juventus
- Kurang Gairah, Juventus Pun Diobok-obok Napoli
- Digulung Napoli 1-5, Juventus Alami Deja Vu
- Allegri Pastikan Juventus Siap Tempur Lawan Napoli
Maka dari itu, Chiesa tak ingin rekan setimnya berlama-lama larut dalam kebahagiaan atas kelolosan ke babak delapan besar Coppa Italia. Chiesa menuntut Juventus sudah harus langsung fokus ke laga melawan Atalanta.
“Kami sekarang fokus pada Atalanta. Ini akan menjadi pertandingan kunci dan kami harus membawa Juve kembali ke tempat yang seharusnya berada.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com