Tak Masuk dalam Taktik Arteta, Ozil Siap Dilepas Januari?
Vivagoal – Liga Inggris – Arsenal dikabarkan akan segera mendepak Mesut Ozil dari skuad. Hanya saja besaran gaji masih menjadi masalah bagi klub menemukan peminat yang serius.
Posisi Ozil sendiri sudah terasing ketika klub ditangani oleh Unai Emery. Arsenal benar-benar seperti neraka baginya setelah Emery tak bergeming untuk tidak memainkannya.
Musim ini situasi sedikit berubah setelah manajemen memecat Emery. Freddie Ljungberg sebagai caretaker mulai memberikan menit bermain untuk Ozil.
Hanya saja kesempatan tersebut dirasa tidak akan bertahan lama. Pasalnya Ljungberg kemungkinan akan segera diganti oleh pelatih permanen dengan kandidat kuat adalah Mikel Arteta.
Baca Juga: Gara-Gara Komentarnya, Nama Ozil Dihapus dari PES 2020
Andai Arteta datang, Ozil kemungkinan kembali akan tersingkir. Pasalnya Arteta mengusung taktik permainan 4-3-3 seperti halnya yang diterapkan oleh mentornya Pep Guardiola.
Dengan taktik tersebut, Ozil yang nyaman bermain sebagai gelandang serang tak akan berguna. Mesut Ozil akan sulit bermain sebagai tiga gelandang atau sebagai tiga pemain di lini depan. Melepasnya pada Januari disebut menjadi momen terbaik.
Fotomac, media asal Turki, mengabarkan jika Ozil tengah didekati oleh Fenerbahce. Pihak Arsenal juga dengan senang hati akan menerima tawaran tersebut demi bisa melepas Ozil pada Januari.
Hanya saja Fenerbahce masih kesulitan mencari dana untuk membayar gaji Mesut Ozil setiap pekannya. Seperti diketahui Ozil menjadi pemain termahal di Arsenal dengan besaran gaji mencapai 350 ribu pounds setiap pekannya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com