Vivagoal – Liga Inggris – Wonderkid Arsenal, Emile Smith-Rowe sukses memberikan imrpesi kala dirinya dipastikan tak dipanggil ke Timnas Inggris untuk melakoni jeda internasional, tengah November mendatang.
Baru-baru ini, Smith-Rowe sukses menjadi aktor protagonis Arsenal kala membungkam Watford, Minggu (7/11) kemarin. Satu golnya sukses membuat Gunners mencatatkan streak tak terkalahkan dalam 10 laga terakhir mereka.
Smith-Rowe seakan memberikan jawaban pasti kala dirinya tak dipanggil Gareth Southgate ke Timnas Inggris. Di bawah Mikel Arteta, sang pemain perlahan namun pasti sukses bertansformasi menjadi sosok penting bagi tim. Dirinya pun enggan membahas mengapa ia diabaikan Southgate untuk membela tim tiga singa.
Baca Juga:
- Declan Rice Disebut Sebagai Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
- Legenda Jengah, Scholes: Wan Bissaka Tidak Berguna
- Panas! Brendan Rodgers Capai Kesepakatan Latih Man United
- Legenda Murka dengan Cara Man United di Sosial Media, Ada Apa?
“Penting bagi saya untuk tetap menundukkan kepala dan terus bekerja keras. Saya bahagia siapa pun yang memanggil saya,” kata Smith Rowe kepada Sky Sports.
“Itu adalah pertandingan yang sulit bagi kami. Wartford adalah tim kuat. Senang karena kami bisa meraih tiga poin,” tambahnya,
“Saya bahagia bisa mencetak gol yang telah saya latih dalam sesi pelatihan tim. Ini benar-benar spesial dan melakukan itu di depan fans sendiri benar-benar terasa luar biasa. Kami telah bekerja dengan sungguh-sungguh, sangat penting karena kami berhasil mengamankan tiga poin hari ini,” tegasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com