Taklukkan Sociedad 2-1, Barcelona Naik ke Lima Besar
Vivagoal – La Liga – Barcelona berhasil mengalahkan Real Sociedad 2-1 di laga tunda La Liga musim 2020/21. Pasukan Ronald Koeman pun kini naik ke posisi lima besar menyalip Sevilla.
Bertanding di Camp Nou, Kamis (17/12/2020) dinihari WIB, Barcelona mesti bekerja keras untuk bisa mengamankan tiga poin di laga ini. Bertindak sebagai tim tamu, Real Sociedad berhasil memimpin lebih dulu melalui gol Willian Jose di menit ke-27.
Berawal dari sepak pojok, bola yang jatuh ke kaki Robin Le Normand diteruskan pada Jose Portu yang langsung melepaskan umpan tarik ke tengah kotak penalti. Jose yang berdiri bebas dengan mudah menyontek bola dari tiang dekat.
Namun, keunggulan Sociedad hanya seumur jagung. Karena Barca hanya butuh empat menit untuk menciptakan gol balasan melalui aksi meliuk-liuk Jordi Alba dari sisi kiri pertahanan Sociedad. Sempat mengirim umpan ke tiang jauh, Griezmann lalu memantulkan bola kembali ke tengah dan langsung disambar Alba dengan tembakan melengkung yang menghujam sudut atas gawang La Real.
Gol kemenangan Barcelona datang di menit ke-42. Frenkie De Jong yang berhasil lolos dari penjagaan dengan sigap menyambar umpan silang Jordi Alba dari tengah kotak penalti. Hakim garis sempat mengangkat bendera offside tapi setelah diperiksa VAR, gol De Jong dinyatakan sah sehingga Barcelona kini berbalik unggul 2-1.
Baca Juga:
- Real Madrid Hanya Butuh Kesabaran untuk Menang
- Madrid Menang, Madridista Tetap Tak Puas?
- Bagi Madrid, Semua Laga Adalah Partai Final
- Zidane Puji Juru Gedor Real Madrid: Dia Penyerang Terhebat!
Tambahan tiga poin ini mendongkrak posisi Blaugrana di papan klasemen. Lionel Messi Cs kini menempati posisi ke-5 dengan torehan 20 poin dari 12 laga, menggeser Sevilla yang punya 19 poin hasil dari 11 pertandingan.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com