Tampil Impresif, Duo Bali United Dipuji Teco
Vivagoal – Bundesliga – Menanggapi penampilan dua pemain asingnya Eber Henrique Ferreira dan Stefano Lilipaly Pelatih Bali United puas. Stefano Cugurra mengungkapkan kedua pemain itu bermain dengan padu di laga terakhir melawan Persikabo 1973.
Meski bermain imbang Lilipaly dan Eber mulai menampilkan chemistry yang baik saat melawan Persib Bandung. Eber menjadi pengatur pola permainan dan distribusi dari lini tengah Bali United.
Pelatih yang akrab disapa Teco mengatakan bahwa kedua pemain sudah menampilkan penampilan yang terus meningkat dari satu pertandingan ke pertandingan. Hal ini diakuinya sejak mereka bermain dalam sesi latihan.
“Bagus mulai ada chemistry antara 2 pemain. Saya lihat di latihan sudah bagus juga,” ungkapnya.
Eber sendiri baru direkrut di akhir jendela transfer kemarin. Ia dirasa dengan mudah beradaptasi dengan tim. Teco mengungkapkan bahwa adaptasi Eber menjadi tolok ukur keberhasilannya saat ini.
Baca Juga:
- Pilar Timnas Hanya Cedera Ringan, Shin Tae-yong Lega
- Lawan Bhayangkara, Legiun Asing Persib Yakin Menang
- Tunggu Pelatih Baru, Borneo Menantikan Kelengkapan Tim
- Maitimo Berusaha Bangkit dan Beri yang Terbaik Untuk Persita
Sebagai pemain yang diplot sebagai jendral lapangan tengah Eber mendapatkan pelatihan sendiri. Porsi latihan secara mandiri pun dilakukan untuk mengejar ketertinggalan fisik dari pemain lainnya.
“Pasti latih sendiri sama berapa pemain lain yang tidak sering main. Seharusnya tetap latihan sendiri buat jaga kondisi fisik, ada program dari pelatih fisik,” pungkas Teco.
Laga Eber dan Maitimo berada di puncaknya saat Bali menghadapi Persikabo 1973. Kesinambungan kedua pemain membawa Bali mengamankan satu poin dan cukup membawa mereka ke empat besar klasemen sementara. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com