Site icon Vivagoal.com

Solskjaer Tanggapi Potensi Kepindahan Lukaku ke Chelsea

Solskjaer Akhirnya Lepas Dari Kutukan Di Babak Semifinal

Ole Gunnar Solskjaer, Foto: dok Khelnow.com

Vivagoal Liga Inggris – Chelsea sedang dalam proses untuk memboyong Romelu Lukaku. Hal ini membuat pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan tanggapannya yang dulu sempat mengeluarkan Lukaku dari klubnya pada 2019 lalu.

Ambisi pelatih Chelsea, Thomas Tuchel untuk mendapatkan jasa Lukaku nampaknya sudah seperti tak terbendung lagi. Bahkan kabarnya Chelsea telah membuat kesepakatan dengan Inter Milan untuk mendapatkan kembali pemainnya itu dengan harga 115 juta Euro.

The Blues juga dilaporkan telah menyetujui permintaan Lukaku untuk gajinya yang mencapai 12 juta Euro per musim. Sebagaimana diketahui, Lukaku sebelumnya sempat bermain di Old Trafford.


Baca Juga:


Namun, Solskjaer yang kala itu merupakan pelatih baru di sana justru melepasnya dan tampaknya keputusan tersebut sangat menguntungkan bagi Nerazzurri.

Pemain berusia 28 tahun itu sukses tampil mengesankan selama bermain di Serie A. Bahkan ia juga berhasil membawa Inter meraih scudetto di musim kemarin.

Dengan kembalinya Lukaku ke Inggris maka banyak spekulasi yang menyebut jika Chelsea bakal semakin kuat dan mendominasi Liga Inggris sepanjang musim depan nanti.

Sementara Man United yang merupakan mantan tim Lukaku tampaknya harus menyesali keputusannya saat melepas pemain tersebut. Meski Solskjaer sendiri berdalih masih tetap optimis dengan timnya saat ini. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version