Terlalu Mahal, Presiden Nice Pertimbangkan Rekrut Giroud

Terlalu Mahal, Presiden Nice Pertimbangkan Rekrut Giroud

Fido Moniaga - April 23, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1  – Klub asal Ligue 1 Prancis, OGC Nice belakangan mulai dikait-kaitkan dengan penyerang Chelsea, Olivier Giroud. Presiden Nice, Gauthier Ganaye pun angkat bicara soal potensi transfer tersebut.

Nice sebenarnya mengawali musim 2018/2019 ini dengan baik. Di bawah komando Patrick Vieira, Nice berhasil memenangkan tiga dari tujuh pertandingan pertamanya di ajang Ligue 1 Prancis.

Sayang, Nice tidak mampu mempertahankan konsistensi penampilannya. Allan Saint-Maximin dkk melalui enam pertandingan liga tanpa sekalipun meraih kemenangan. Namun, periode negatif itu tak lantas membuat Nice keluar dari posisi 10 besar klasemen.

[irp]

 

Saat ini, Nice berada di posisi ke-8 dengan 48 poin hasil dari 13 kemenangan, 9 imbang dan 11 kali menelan kekalahan. Mereka tertinggal 6 angka di belakang Marseille yang merupakan posisi aman untuk zona Liga Europa.

Gauthier Ganaye pun menuntut adanya peningkatan performa dan hasil yang bagus di sisa musim ini. Jika itu sampai terjadi, dia berjanji akan mendatangkan sejumlah bintang top sekitar empat sampai lima pemain.

Secara pribadi, Ganaye mengonfirmasi ketertarikannya kepada Giroud. Dia akui, timnya bisa saja mendatangkan penyerang Chelsea itu musim panas nanti, tapi harga yang mahal jadi kendalanya.

“Pada musim panas mendatang, kami merasa perlu membenahi skuat, mungkin secara signifikan bergantung pada hasil yang didapat di pengujung musim ini.” ujar Ganaye dalam wawancaranya dengan FAZ.

[irp]

“Giroud akan memasuki akhir kontraknya, tapi dia masih sangat bagus di usianya saat ini. Mengapa tidak, saya bisa beritahukan kepada anda bahwa ada kemungkinan kami merekrut Giroud, tapi dia sangat mahal.” tambahnya.

“Pada akhirnya Direktur Olahraga Gilles Grimandi yang harus memastikan pembelian dan penjualan agar bisa sesuai dengan kemauan pelatih dan cocok dengan kondisi finansial klub.” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1  hanya di Vivagoal.com