Ternyata Markus Horison Pernah Dapat Tawaran Gaji Selangit Dari Oman

Ternyata Markus Horison Pernah Dapat Tawaran Gaji Selangit Dari Oman

Fido Moniaga - June 10, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Mantan kiper Timnas Indonesia, Markus Horison, ternyata pernah ditawari gaji tinggi oleh salah satu klub asal Oman. Namun, saat itu Markus disebut menolak tawaran tersebut.

Hal itu diungkapkan oleh mantan rekannya di Timnas Indonesia, Firman Utina. Saat itu menurut Firman Utina, sebenarnya banyak pemain Indonesia yang menjadi bidikan klub-klub luar negeri.

Selain Markus Horison, dirinya juga sempat ditawar oleh klub Malaysia. Kemudian ada pula Hamka Hamzah yang menolak ketika didekati salah satu klub asal Uruguay.

“Di Oman, si Markus Horison sempat dapat penawaran, waktu itu ia mau diberi gaji sangat tinggi. Ibaratnya jika Markus pensiun sekarang, sudah panen dia. Satu musim saja main, dia bisa hidup di Indonesia selama enam musim tanpa main bola,” ucap Firman di depan murid-murid Sekolah Sepak Bola (SSB) miliknya seperti di lihat dari Youtube Hamka Story 23.

“Kalau bisa ditarik kembali, kami semua, termasuk Om Firman dan Om Hamka ini kalahnya secara mental. Saat dapat tawaran dari tim luar, kami ini terlalu cinta sama Indonesia. Jadi ingin terus di Indonesia saja,” sambungnya.


Baca Juga:



“Akhirnya, Malaysia saya tolak, Hamka banyak ditawar dari Malaysia hingga Uruguay waktu zaman Ivan Kolev. Makanya anak-anak sekarang harus rajin sekolah, rajin belajar. Karena saat kalian perform bagus dan bermain untuk tim nasional, pasti akan banyak dapat tawaran dari luar,” tutup Firman.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com