Vivagoal – Bundesliga – Rekrutan anyar Borrusia Dortmund, Throgan Hazard menyebut tak sabar ingin segera merumput Signal Iduna Park. Throgan mengaku atmosfer kandang Dortmund itu jadi alasan ia melanjutkan karier bersama Dortmund.
Lima tahun berkarier bersama Gladbach, Throgan akhirnya hijrah ke Dortmund dengan dikontrak selama lima tahun. Pemain 26 tahun itu mengaku memiliki beberapa kenangan saat bertandang ke markas Dortmund.
Meskipun selalu menelan kekalahan di Dortmund, Throgan selalu ingat bagaimana bergemuruhnya stadion kala laga berlangsung. Ia pun tak segan memuji atmosfer Signal Iduna Park.
“Seingat saya tak ada hal baik yang terjadi di stadion ini dimana saya selalu kalah disini. Tapi suasananya dengan begitu banyak penggemar saya piki ini yang terbaik di Eropa,” jelas Throgan.
Baca Juga : Pemain Korsel Ini Gabung Klub Bundesliga
Lebih lanjut, Throgan mengaku atmosfer stadion yang berkapasitas 81.365 penonton itu berhasil membuat dirinya merinding kala bermain disana. Apalagi dengan The Yellow Wall yang tak henti-henti memberi dukungan sepanjang pertanding.
“Dortmund adalah klub besar, mereka pun punya penggemar yang luar biasa dan hebat,” kata pemain asal Belgia itu.
Selain atmosfer Signal Iduna Park, Throgan mengaku kehadiran Lucien Favre, pelatih Dortmund menjadi alasan lain sang pemain memilih merumput bersama klub merah hitam itu. Dimana sebelumnya Favre pernah berjasa mengorbitkan Throgan bersama Gladbach.
“Saya kenal dengan Favre, kami bekerja bersama saati di Borussia Monchengladbach. Jadi saya sengat senang berada di sini dan saya berharap bisa memenangkan gelar bersamanya di Dortmund. Baik itu DFB Pokal ataupun Bundesliga,” tutup Throgan.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com