Theerathon Pede dengan Kekuatan Thailand Jelang Laga Pertama di Piala Asia 2023
Sumber: AFC

Theerathon Pede dengan Kekuatan Thailand Jelang Laga Pertama di Piala Asia 2023

Catrine Mega - January 16, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita BolaTimnas Thailand akan melakoni pertandingan pertama di Piala Asia 2023 dengan menantang Timnas Kirgistan, Selasa (16/1) malam WIB. Jelang laga tersebut, banyak persiapan yang harus dilakukan The Elephant War.

Thailand yang baru tiba di Qatar satu hari sebelum kick-off Piala Asia 2023 dimulai dilaporkan mengalami banyak masalah internal. Tak hanya itu, tim terkuat Asia Tenggara itu juga sedang dalam tren negatif.

Theerathon Pede dengan Kekuatan Thailand Jelang Laga Pertama di Piala Asia 2023
Sumber: Twitter/Changsuek

Sebelum bertolak ke Qatar, Changsuek menelan kekalahan telak 0-5 dari Jepang pada laga persahabatan. Timnas Thailand sempat mengalahkan Timnas Singapura pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November lalu.

Sayangnya tiga pertandingan sebelumnya tak berakhir baik bagi Thailand. Tim Gajah Perang itu tercatat menelan kekalahan 1-2 dari China di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, juga kalah 8-0 dari Timnas Georgia serta imbang 1-1 melawan Estonia di laga persahabatan.


Baca juga:


Meski sedang dalam tren yang kurang baik, bintang Timnas Thailand, Theerathon Bunmathan, mengakui timnya percaya diri menghadapi turnamen Piala Asia 2023.

“Kami punya waktu sembilan hari untuk berlatih di Qatar dan semua pemain di tim sangat percaya diri serta memiliki motivasi tinggi. Banyak diskusi terkait ide-ide baru antar para pemain dan kami semua ingin mencapai tujuan yang sama,” tutur Theerathon, dilansir dari situs AFC.

“Para pemain tahu siapa lawan yang akan dihadapi, terutama sayap Timnas Kirgistan, dan kami sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi mereka. Akan tetapi, kami ingin memainkan permainan kami dan jelas termotivasi jelang pertandingan,” lanjutnya.

“Melihat pengalaman di Kualifikasi Asia, jelas kami harus meningkatkan standar permainan. Kami tahu alasan kami ada di sini dan siap menunjukkannya. Kami punya pelatih terbaik dan kami sudah bersiap menghadapi berbagai rintangan yang menanti, baik fisik maupun mental,” tutup Theerathon.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com