Site icon Vivagoal.com

Tiga PR Lampard Tuk Meningkatkan Performa Chelsea, Apa?

Tiga PR Lampard Tuk Meningkatkan Performa Chelsea, Apa

Vivagoal Liga Inggris – Belakangan performa Chelsea menjadi sorotan. Bahkan, mereka kesulitan meraih kemenangan saat unggul jumlah pemain di Premier League.

Catatan minor terbaru Chelsea hadir saat mereka hanya bermain imbang 2-2 melawan Arsenal pada lanjutan Premier League di Stamford Bridge, Rabu (22/1/2020). Hasil yang sangat mengecewakan mengingat sang lawan hanya bermain dengan 10 pemain sejak awal pertandingan.

Baca juga: Kapasitas Pemain Muda Arsenal Dipuji Habis Mesut Ozil

Lampard tentu tak bisa menutup mata dengan berbagai masalah yang ada di dalam timnya. Sportkeeda kemudian melihat ada 3 PR besar yang harus dirampungkan oleh sang legenda.

  1. Rekrut Striker Baru

Dalam beberapa pertandingan terakhir, Chelsea tampak kesulitan dalam menyelesaikan peluang akhir. Para penyerang justru terlalu lama bermain dengan bola dan kerap salah dalam mengambil keputusan.

Absennya Tammy Abraham dan Christian Pulisic membuat Lampard kian pusing. Michy Batshuayi dan Olivier Giroud kurang memberikan ancaman.

Mereka harus mendatangkan penyerang baru pada Januari ini. Selain menjadi opsi, pemain baru akan membuat persaingan ketat di pos penyerang Chelsea.

  1. Mengatasi Kepa Arrizabalaga

Kepa Arrizabalaga gagal memberi kontribusi besar musim ini. Dengan status penjaga gawang termahal di dunia, ia justru terlihat bak kiper medioker atau bahkan di bawahnya.

Saat melawan Arsenal, Kepa membuat beberapa kesalahan dasar. Ia kerap salah dalam memberikan operan dan berdampak serangan langsung dari Arsenal. Ia juga tak mampu membaca arah bola dari lawan dan membuat Arsenal mencetak gol mudah di laga tersebut.

Lampard tentu harus segera memperbaiki mental Kepa setidaknya seperti musim lalu. Kala itu eks kiper Athletic Bilbao itu kerap melakukan penyelamatan gemilang.

Baca juga: Tahu Butuh Striker, Milan Tawarkan Piatek ke Tim London

  1. Memaksimalkan Potensi Lini Kedua

Chelsea bisa dikatakan memiliki pemain lini tengah yang mumpuni. Sebut saja Jorginho, N’Golo Kante, Mateo Kovacic, dan Mason Mount adalah para pemain yang bisa memberi kreatifitas maupun membantu tim mencetak gol.

Namun sayang mereka tak bisa memberi dampak besar seperti Juan Mata, Cesc Fabregas, atau bahkan Frank Lampard. Tak ada tusukan atau tembakan dari lini kedua saat pos striker terkunci.

Lampard tentu harus bisa membantu para gelandang untuk melakukan apa yang pernah ia lakukan. Terlebih lagi Lampard merupakan top skorer Chelsea sepanjang masa.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version