Tim Divisi Dua Spanyol Siap Datangkan Pemain Tak Terpakai Barcelona!
Vivagoal – La Liga – Tim promosi Segunda Division, FC Andorra dilaporkan tertarik mendatangkan pemain tak terpakai Barcelona, Riqui Puig. Mereka siap memberikan sepakbola terbaik pada jebolan La Masia.
Nama Puig memang lumayan kencang dikaitkan dengan pintu keluar Barelona. Kontrak sang pemain hanya tersisa satu tahun lagi. Musim kemarin. Ia hanya mainkan dua laga di LaLiga. Di bawah Ronald Koeman dan Xavi Hernandez, namanya tak masuk dalam rencana klub.
❗️ Umtiti, Mingueza, Neto, Braithwaite dan Riqui Puig tidak dipanggil. https://t.co/zvAc9fhYhK
— IG : @Barcastuff.id (@barcastuff_idn) July 16, 2022
Pemain 22 tahun memang dikaitkan dengan beberapa tim asal Spanyol, Italia dan Prancis di bursa musim panas ini yang tertarik mendatangkannya. Puig dipastikan tak ikut dalam pra musim Barcelona di Amerika Serikat beberapa waktu lalu.
Baca Juga:
- Tak Dapat Tempat di Tim Utama Barca, Memphis Depay Pertimbangkan Hengkang
- Toni Kroos Bersitegang dengan Tim Promosi Bundesliga Ini Gara-gara Ed Sheeran, Kok Bisa?
- Robert Lewandowski Ingin Lupakan Pertikaiannya Dengan Bayern Munich
- Bek Sevilla Kembali Jadi Target Transfer Chelsea
Menurut laporan Mundo Deportivo, tim milik Gerard Pique, FC Andorra bisa saja menjadi destinasi Puig di musim depan. Pelatih klub, Eder Sarabia bahkan mengomentari rumor ketertarikan timnya kepada jebolan La Masia itu.
“Jika Puig ingin menikmati sepakbola. Saya akan mengambil sepeda, pergi ke Barcelona dan membawanya ke Andorra,” ungkap Eder seperti diwartakan Mundo.
Musim depan, FC Andorra dipastikan bakal mentas di Segunda Division untuk kali pertama sepanjang sejarah. Musim kemarin, mereka mampu finish di peringkat pertama Group 2 Primera Division RFEF (setara divisi tiga Liga Spanyol).
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com