Site icon Vivagoal.com

Timnas Indonesia U-22 Raih Medali Emas, Ketum PSSI: Terima Kasih Presiden!

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan dukungan langsung kepada Timnas Indonesia U-22. (Vivagoal.com/Amirul Mukmin)

VivagoalLiga Indonesia – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan pernyataan menarik menyambut kesuksesan Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games 2023. Ia secara khusus berterima kasih kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Timnas Indonesia U-22 mengakhiri paceklik medali emas selama 32 tahun usai mengalahkan Thailand U-22 pada laga final. Sang raja ASEAN dibantai dengan skor 5-2 lewat perpanjangan waktu.

Sejak awal, medali emas memang menjadi target utama yang dibidik Timnas Indonesia U-22 pada gelaran SEA Games 2023. Persiapan minim dan banyaknya pemain yang terlambat bergabung ke pemusatan latihan bukan hambatan.

Erick Thohir ternyata tak melupakan jasa pemerintah di balik kesuksesan ini. Presiden Jokowi memang memberi perhatian khusus untuk kemajuan sepakbola Indonesia secara keseluruhan.


Baca Juga:


“Terima kasih bapak Presiden. Ini adalah misi yang memang sejak awal pak Presiden sangat serius mendorong agar sepak bola Indonesia bisa berprestasi,” kata Erick Thohir di situs PSSI.

“Alhamdulillah akhirnya misi dan penantian juara terwujud.”

Presiden Joko Widodo berfoto dengan Timnas Indonesia U-20. (Twitter/@erickhohir)

Kesuksesan meraih medali emas SEA Games menjadi obat pelipur lara bagi sepakbola Indonesia usai kehilangan status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Ini juga menjadi bukti timnas kita bisa bersaing di level internasional.

Setelah meraih medali emas, Timnas Indonesia U-22 kini ditunggu guyuran bonus. Erick Thohir memang berjanji memberikan hadiah dengan nilai fantastis andai target berhasil dicapai.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version