Rotasi Berujung Petaka Untuk Tottenham Hotspur
Tottenham, Foto: dok Twitter @CBSSportsGolazo

Tottenham Tersingkir dari Piala Liga Dengan Kepala Tegak

A Hendra - August 30, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisTottenham Hotspur sudah harus terdepak sedari putaran awal Piala Liga Inggris 2023/2024. Meski demikian, Ange Postecoglou tetap bangga dengan penampilan anak asuhnya.

Tottenham menghadapi Fulham di putaran kedua Piala Liga Inggris 2023/2024 yang berlangsung di Craven Cottage, Rabu (30/8) dinihari WIB. Kedua tim bermain imbang 1-1 sepanjang 90 menit laga berlangsung setelah gol bunuh diri Micky van de Ven di babak pertama bisa dibalas Richarlison di awal babak kedua.

Tottenham Tersingkir dari Piala Liga Dengan Kepala Tegak
Tottenham, Foto: Twitter @CBSSportsGolazo

Laga pun harus berlanjut ke adu penalti untuk menentukan pemenang. Pada momen kali ini, Fulham berhasil memenangi adu tos-tosan dengan skor 5-3 setelah Davinson Sanchez menjadi satu-satunya penendang Tottenham yang gagal dalam adu penalti tersebut.

Kekalahan ini praktis memperpanjang penantian Spurs akan titel Carabao Cup. Sebelumnya, mereka kali terakhir bisa menjuarai ajang tersebut pada musim 2007/2008 silam. Ange Postecoglou sendiri selaku manajer Spurs menyebut duel melawan Fulham secara umum berlangsung seimbang.

Maka dari itu, Tottenham tetap bisa pulang dengan kepala tegak, apalagi jika menilik kondisi skuad yang diturunkan mayoritas pemain lapis kedua.


Baca Juga:


“Saya menyukai kenyataan bahwa kami menunjukkan karakter dan kepribadian yang sangat baik. Saya pikir kami masuk ke dalam pertandingan dan begitu menikmati tiap momennya. Sayangnya, kami gagal dalam adu penalti.” ucap Postecoglou dilansir dari situs resmi Tottenham.

“Kami tidak pernah sepenuhnya mengendalikan permainan, saya rasa mereka juga tidak begitu dominan. Ini adalah pertandingan piala yang khas di mana kedua tim sama-sama memiliki peluang.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com