Site icon Vivagoal.com

Trio Lini Depan Jadi Masalah Arsenal Musim Ini

Satu Nama yang Buat Arsenal Keok dari Villa

Gabriel Jesus, Foto: dok Twitter @eurosports

VivagoalLiga InggrisKurang menyatunya trio lini depan Arsenal, yang diisi oleh Gabriel Martinelli, Bukayo Saka, dan Gabriel Jesus dianggap oleh Gary Neville berpotensi jadi masalah, yang bisa membuat The Gunners kembali gagal juara Liga Inggris musim ini.

Arsenal kembali bisa mencapai puncak klasemen Liga Inggris di musim ini pada Hari Natal. Pencapaian tersebut juga bisa diraih oleh The Gunners dalam Premier League musim lalu.

Hasil itu sedikit banyak terbantu oleh keberhasilan mereka tidak kehilangan poin kala melawan Liverpool akhir pekan lalu. Bermain di Anfield Stadium, Arsenal mampu menahan imbang Liverpool dengan skor 1-1.

Bukayo Saka, Foto: dok Twitter @caughtoffside

Saat ini, Liverpool memang untuk sementara bisa naik ke puncak klasemen dengan raihan 42 poin dari 19 laga. Tapi, Arsenal bisa merebut tahta Liverpool andai menang atas West Ham, Jumat (19/12) dini hari, karena baru memainkan 18 partai.

Walau bisa konsisten di papan atas Premier League, tapi Arsenal tak lantas lepas dari masalah di atas lapangan hijau. Eks Man United, Gary Neville merasa Meriam London masih punya pekerjaan rumah, khususnya untuk lini depan.


Baca Juga:


Nevilla merasa kurang padunya kombinasi trio lini serang Arsenal terbukti bisa jadi ancaman dari ambisi meraup trofi Liga Inggris. Neville bahkan membandingkannya dengan Roberton Firmino, Mo Salah, dan Sadio Mane di Liverpool, yang sempat menghentikan dominasi Man City pada musim 2019/20 silam.

“Di Arsenal ada tiga penyerang yang sedang berkembang yang bisa menjadi hebat. Namun mereka tidak banyak berkolaborasi. “Itu adalah masalah yang nyata,” ujar Neville dilansir Sky Sports.

Gabriel Martinelli, Foto: dok Twitter @CricketNDTV

“Tiga penyerang depan terbaik melibatkan penyerang tengah dan pemain sayap, mereka bermain dan memantulkan bola dari mereka. Lihat di tahun-tahun sebelumnya, Salah, Firmino dan Mane akan saling terhubung satu sama lain. Di Manchester United, ketika kami dalam performa terbaik kami, dua penyerang depan akan menghubungkan di antara mereka.

“Sulit bagi para pemain bertahan untuk menghadapi mereka ketika para pemain depan saling terhubung. Martinelli, Jesus dan Saka, saya tidak melihat mereka sering terhubung.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version