Naturalisasi Jordi Amat-Sandy Walsh Tinggal Menunggu SK Presiden
Sumber: Instagram/Jordi Amat.

Tunggu SK Presiden, Jordi Amat dan Sandy Walsh Selangkah Lagi Jadi WNI

Arie Lihardo - September 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivag0alLiga Indonesia – Proses naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh hanya tinggal menunggu Surat Keputusan (SK) Presiden Joko Widodo usai Komisi X DPR RI resmi menyetujuinya, Kamis (1/9) kemarin.

Pada raker dengan Komisi X DPR RI, Ketum PSSI, Mochamad Iriawan didampingi oleh Waketum PSSI, Iwan Budianto, Sekjen Yunus Nusi, Dirtek Indra Sjafri, dan lain-lain.

Proses Naturalisasi Masuk Tahap Akhir, Jordi Amat dan Sandy Walsh Tampil Lawan Curacao?
Sumber: PSSI.

Kini, Jordi Amat dan Sandy Walsh hanya perlu menunggu surat keputusan Presiden Jokowi. Kemudian, keduanya akan mengucapkan sumpah WNI di Kantor Kemenkumham.


Baca Juga:


“Saya ucapkan selamat, sebentar lagi jadi WNI,” kata Ketua Komisi X DPR RI, Syaifu Huda dikutip dari laman resmi PSSI.

“Semoga Sandy dan Jordi bisa membawa timnas Indonesia berprestasi di kompetisi mendatang. Publik sepak bola Indonesia sangat berharap Sandy dan Jordi bisa memberi yang terbaik bagi prestasi Timnas Indonesia.”

Jordi Amat saat ini memperkuat klub Malaysia, Johor Darul Ta’zim. Sementara, Sandy Walsh bermain untuk klub Belgia KV Mechelen.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com