Usai Kalahkan Schalke, Pemain Klub Divisi Tiga Ingin Hadapi Bayern
Sascha Molders – Transfermarkt ID

Usai Kalahkan Schalke, Pemain Klub Divisi Tiga Ingin Hadapi Bayern

Catrine Mega - October 27, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – TSV 1860 Munich berhasil mengalahkan mantan klub papan atas Bundesliga, Schalke 04 di babak kedua DFB Pokal, Selasa (26/10) malam WIB Kemenangan ini membuat suasana stadion Gruenwalder benar-benar meriah.

TSV 1860 Munich menang berkat gol tunggal Steffen Lex di menit kelima. Ia mendapatkan assist dari Sascha Molders yang tampil sangat bangga dengan kemenangan atas Schalke. Molders merupakan pemain senior yang berasal dari Essen dimana Schalke merupakan tim yang merupakan rival besar tim favoritnya Rot-Weiss Essen. Ia merasa sangat bangga dengan kemenangan tersebut.

“Sebagai anak laki-laki dari Essen, saya tentu saja sangat senang bisa menang melawan Schalke. Kami semua sangat senang, tentu saja,” ungkap Molders.


Baca Juga:


Meski hanya menang 1-0, Molders mengatakan bahwa dirinya merasa sangat senang jika mereka menambah satu gol lagi dan Schalke. Meski begitu, ia tetap merasa senang dengan catatan yang didulang timnya tersebut. Lebih jauh, Molders mengatakan bahwa kemenangan atas Schalke masih belum cukup baginya. Ia berharap mereka bisa menambah kemenangan atas tim besar lainnya di putaran ketiga.

“Jika kami membuat skor menjadi 2-0, Schalke juga tidak bisa mengeluh. Semua orang melakukan yang terbaik di sini. Itu hanya mengagumkan. Kami menikmatinya sekarang. Untuk putaran berikutnya saya ingin derby melawan Bayern atau duel dengan saya mantan klub saya FC Augsburg,” ungkap pemain 36 tahun tersebut. (HS)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com