Mesin Gol di Timnas Kosovo, Vedat Muriqi Tumpul Bersama Real Mallorca
Vedat Muriqi, Foto: dok Antara News

Vedat Muriqi Mengerikan Bersama Kosovo, Tumpul di RCD Mallorca

A Hendra - September 11, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal –Β LaLiga – Penampilan Vedat Muriqi saat memperkuat klubnya, RCD Mallorca dan ketika berkostum tim nasional Kosovo begitu bertolak belakang. Komparasi kiprah Muriqi di level domestik maupun kancah internasional bagai bumi dan langit.

Vedat Muriqi sejauh ini tampil tumpul bersama Mallorca di ajang LaLiga musim 2023/2024. Dalam empat pertandingan yang sudah dimainkan, keran gol penyerang berusia 29 tahun tersebut belum juga terbuka.

Padahal, pelatih Javier Aguirre terus memberinya kesempatan bermain penuh selama 90 menit. Artinya, Muriqi sudah melewatkan total 360 menit tanpa mencetak satupun gol untuk RCD Mallorca.

Mesin Gol di Timnas Kosovo, Vedat Muriqi Tumpul Bersama Real Mallorca
Vedat Muriqi, Twitter @ComunioMagazine

Ironisnya lagi, Muriqi sebetulnya sempat punya peluang emas untuk memutus puasa golnya saat Mallorca mendapat hadiah penalti di laga kontra Las Palmas pada pekan pembuka LaLiga, dan di pekan ketiga kontra Athletic Bilbao. Namun, dua tendangannya tidak satupun yang mengarah ke gawang.

Kondisi mengenaskan Muriqi di level klub malah sangat kontras saat membela Timnas Kosovo. Terbaru, ia mencetak dua gol saat Kosovo bermain imbang 2-2 atas Timnas Swiss di pekan kelima fase grup I babak kualifikasi Euro 2024. Berkat gol-golnya di menit ke-65 dan 90+4, Kosovo berhasil terhindar dari kekalahan usai tertinggal lewat gol Remo Freuler dan Amir Rrahmani.


Baca Juga:


Secara keseluruhan, tambahan dua gol di pertandingan tersebut membuat koleksi gol Muriqi di Timnas Kosovo kini berjumlah 26 gol. Ia kini berstatus top skor sepanjang masa Timnas Kosovo, jauh meninggalkan Arber Zeneli yang merupakan pencetak gol terbanyak kedua dengan baru mengemas sembilan gol.

“Saya selalu bilang, saya sudah mencetak banyak gol, baik di klub maupun di Timnas, tapi dengan seragam Kosovo, saya merasakannya ribuan kali lebih banyak. Jadi, saya senang atas gol-gol itu,” ucap Vedat Muriqi dilansir dari Koha.net.

“Tapi, saya juga berterima kasih kepada rekan-rekan setim saya yang benar-benar menunjukkan karakternya di lapangan hingga menit terakhir. Berkat mereka, saya berhasil mencetak dua gol. Saya sangat senang.”

β€œSaya seorang striker, tapi saya tidak pernah berpikir untuk mencetak gol, karena seperti yang Anda tahu, saya adalah seorang striker yang suka membantu rekan satu tim saya. Tapi, jika saya mencetak gol dan kami mendapat poin, itu adalah hal yang baik,” pungkas Muriqi. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com