Walau Menurun, Man City Masih Jadi Tim Terbaik di Eropa
Vivagoal – Liga Inggris – Manchester City hanya memenangkan satu pertandingan dari 11 pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, yang menjadi hal langka bagi kubu The Citizen selama ditangani oleh Pep Guardiola.
Rentetan pertandingan yang menyedihkan telah menjatuhkan City ke peringkat ke-5 pada tabel klasemen Liga Inggris sampai pekan ke-16 lalu. Performa buruk City pun merembet di Liga Champions, yang buat mereka tertahan di posisi ke-22.
Penurunan ini sangat mendadak sehingga pembicaraan mengenai Guardiola yang sejatinya baru menandatangani kontrak baru di Man City. Spekulasi tentang opsi pemecatan Guardiola dirasa sebuah pemikiran yang tidak masuk akal seperti sebulan lalu.
Namun mantan pemain the Sky Blues, Bacary Sagna, masih percaya pada kemampuan klub lamanya untuk memperbaiki keadaan. Sagna menjelaskan mengapa Ia merasa penampilan buruk tersebut memang sudah diduga sebelumnya.
“Ketika sebuah tim seperti Manchester City begitu dominan selama lima tahun terakhir, pasti akan ada saat dimana penampilan mereka menurun,” ujar Sagna dilansir DAZN.
Baca juga:
- Menang dengan Pemain Lapis Kedua, Inzaghi Puji Kedalaman Skuad Inter
- Barcelona vs Atletico Madrid: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Neuer Selangkah Lagi Perpanjang Kontrak di Bayern Munich
- Anggap Marteen Paes Berkualitas, Kurnia Meiga Minta Ernando dan Lainnya Belajar Darinya
“Saat kamu kalah dalam beberapa pertandingan, kepercayaan diri para pemain menurun dan tekanan meningkat. Pada titik tertentu, setiap tim yang telah sukses mengalami penurunan,” tambahnya.
“Misalnya Manchester United, jadi itu pasti akan terjadi dengan City. Mengejutkan melihat cara mereka kehilangan pertandingan, tetapi itu tidak mengkhawatirkan karena mereka masih tim terbaik di Eropa.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com