Site icon Vivagoal.com

Wonderkid Bali United Dapat Pelajaran Berharga dari Bintang Timnas Thailand

Kadek Arel

Foto: Genpi

Vivagoal – Liga Indonesia  – Wonderkid Bali United, Kadek Arel berkisah soal duetnya dengan  Elias Dolah. Keduanya berduet mengawal lini belakang Bali United di laga perdana kontra PSS Sleman. 

Meski gagal mempersembahkan kemenangan di pertandingan pertama BRI Liga 1 2023/24 tersebut, Kadek mendapat pengalaman berharga. Khususnya dari Elias Dolah duetnya di lini belakang.

Kadek yang berstatus sebagai pemain muda, memang sedikit berbeda dengan Dolah. Dari sisi pengalaman, Dolah yang berasal dari Thailand lebih kaya akan pengalaman di mana dirinya merupakan bek yang pernah membela Tim Nasional gajah putih.

Kadek menjelaskan, banyak memetik ilmu dari duetnya, Dolah. Menurutnya, Dolah yang lebih berpengalaman tak sungkan untuk memberikan masukan.

“Pastinya, saya selalu diberikan masukan dari Dolah. Seperti setiap detail yang ada pada saat pertandingan dimana kami harus komunikasi dengan teman yang ada di lapangan. Selain itu juga dari sisi leadership yang dia (Elias Dolah) miliki sangat luar biasa dan saya belajar banyak dari dia,” kata Kadek Arel. dikutip dari laman resmi Bali United.

Sekedar informasi, Kadek Arel sendiri menjadi pemain penting yang sukses memberikan trofi juara Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U18 Tahun 2021 lalu bersama Bali United U18.


Baca Juga:


Prestasi inilah kemudian membuat dia naik tingkat menjadi bagian dari skuad senior Bali United. Debutnya di Liga 1 musim lalu terjadi saat berjumpa Persita pada BRI Liga 1 2022/2023 bulan Maret di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version