Berita Bola Liga Indonesia - Yoo Jae Hoon Pilih Barito Karena Alasan Ini

Yoo Jae Hoon Pilih Barito Karena Alasan Ini

Dimas Sembada - February 9, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal   Liga Indonesia – Kiper asal Korea Selatan, Yoo Jae Hoon mengatakan peluang menjadi juara Liga 1  jadi salah satu alasannya mau bergabung di Barito Putera. Disamping dirinya juga akrab dengan pelatih Barito, Jacksen F Tiago.

“Alasan saya bergabung dengan Barito adalah karena pak Ketua, Hasnuryadi Sulaiman dan pelatih Jacksen. Untuk coach Jacksen, kami sudah saling kenal waktu sama-sama membawa Persipura juara. Jadi saya sudah paham karakter pelatih, dan Pak Hasnur, dia orang yang baik,” tutur jae Hoon.

Jae Hoon secara resmi sudah menandatangani kontrak berdurasi satu tahun dengan tim Laskar Antasari, Jumat (8/2/2019) sore kemarin. Kiper 36 tahun itu pun tak ragu untuk langsung memasang target tinggi untuk membawa Barito jadi kampiun Liga 1 musim ini.

[irp]

“Pengalaman saya bisa dibilang sudah lebih dari cukup, sudah pernah juara, pernah juga alami degradasi. Sebagai pemain, tentunya saya ingin juara, dan Barito punya peluang itu,” tegasnya.

Di sisi lain, Jae Hoon juga berharap proses naturalisasi dirinya bisa cepat tuntas, sehingga bisa dimainkan dengan status sebagai pemain lokal. Terlebih lagi, manajemen Barito masih membidik satu pemain Asia, tapi menunggu proses naturalisasi Jae Hoon kelar.

“Status saya saat ini masih sebagai pemain asing, mudah-mudahan prosesnya lancar. Saya ingin jadi WNI karena saya cinta Indonesia. Saya sudah lama bermain di Indonesia, jadi tidak ada lagi alasan buat saya pergi dari Indonesia,” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga 1  hanya di Vivagoal.com