Hasrat Besar Evan Dimas Bersama Persija
Vivagoal – Liga Indonesia – Punggawa baru Persija Jakarta, Evan Dimas sudah mengikuti sesi latihan perdana tim pada Jumat (17/1) kemarin. Kondisi Evan masih belum maksimal sang pemain pun tengah fokus memperbaiki kondisi fisik pasca libur kompetisi.
“Saya senang di latihan perdana, terlebih kehadiran Jakmania juga membuat saya lebih termotivasi. Latihan awal adalah untuk stamina, menurut saya itu wajar untuk meningkatkan fisik di awal musim,” papar Evan, dinukil dari Goal Indonesia.
Baca Juga: Ismed Sofyan Pede Persija Bisa Juara Liga 1 Tahun Ini
Meski begitu, pindahnya Evan ke Persija tak lepas dari pro dan kontra. Fans Persebaya yang ingin ia bermain di Surabaya pun bahkan sampao meneror rumahnya. Bahkan Evan diklaim memilih Persija karena faktor uang yang lebih besar dari apa yang ditawarakan Persebaya. Menanggapi hal tersebut, Evan mengaku tak mempedulikannya lebih jauh.
“Terkait masalah ini, saya mau sikapi dengan biasa saja. Secara pribadi saya mau juara di Persija. Selain itu, saya ingin bisa lebih baik lagi dari sebelumnya,” tutup gelandang timnas Indonesia tersebut.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com