Ketika Membela Liverpool, Luis Suarez Adalah Pemain Terbaik
Sumber : bolasport.com

Mantan Penyerang Inggris Sarankan Aston Villa Tak Rekrut Suarez, Kenapa?

Heri Susanto - March 23, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Mantan penyerang Inggris, Kevin Phillips meminta Aston Villa tak merekrut Luis Suarez di bursa musim panas mendatang. Ia merasa para juru gedor yang dimiliki Villa sudah lebih dari cukup.

Sebelumnya, sempat muncul wacana jika Steven Gerrard ingin melakukan reuni dengan Luis Suarez di Aston Villa pada bursa musim panas mendatan.g saat ini, Villa sejatinya sudah memiliki beberapa penyerang macam Danny Ings dan Olie Watkins sebagai juru gedor utama.

Suarez, yang rencananya akan direkrut memang memiliki reputasi besar dalam urusan mencetak gol ke gawang lawan. Namun belakangan, sang pemain kian menua dan lebih banyak duduk di bangku cadangan. Ia baru tampil dalam 28 laga dan mengepak 9 gol bagi Atletico Madrid di musim ini.

Phillip menyarankan Gerrard untuk tetap memaksimalkan peran Watkins dan Ings di lini depan alih-alih harus memaksakan diri mendatangkan Suarez yang sudah menua. Kontrak El Pistolero memang akan rampung di musim panas ini dan belum ada kejelasan terkait masa depannya.


Baca Juga:


“Ini sebuah pilihan yang sulit, saya selalu menyukai Ings menurut saya ia adalah striker fantastis,”ujar Phillips via Football Insider. “Ia tidak memiliki banyak kesempatan di sana, anda bisa melihat ia banyak dibangkucadangkan dibandingkan Watkins. Saya ingin melihatnya bekerja sama dengan Watkins, mereka adalah striker yang sangat bagus.

“Mendatangkan kembali Suarez ke Premier League dengan Villa, saya tidak yakin sejujurnya. Menurut saya ia bukan lagi pemain yang sama seperti dulu, Premier League telah berubah.

“Saya lebih memilih untuk mempertahankan Ings dan Watkins dibandingkan mendatangkan Suarez sejujurnya, saya berharap mereka berdua berada di sana di awal musim depan dan menantang satu tempat di sana.”

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com