Antonio Conte Miliki Daftar Belanja Pemain Yang Cukup Banyak Untuk Tottenham
Vivagoal β Liga Inggris β Pelatih Tottenham Hotspurs, Antonio Conte menyebut jika klubnya siap mempermanenkan punggawa Juventus,Dejan Kulusevski di bursa mendatang. Sang pemain belakangan memang tampil api bagi the Lilywhites.
Pelatih asal Italia tersebut memiliki target untuk memastikan Spurs bermain di Liga Champions pada musim depan. Saat ini, ia berencaa untuk membuat tim lebih tangguh dengan meombak komposisi pemainnya di musim depan. Beberapa nama siap diproritaskan untuk didaratkan ke London Utara.
βSaat ini kami sedang fokus dalam musim ini. Akan tetapi menyelesaikan musim ini hanya dengan 15 orang. dan mungkin belum saat yang tepat memberikan daftar belanja pada klub. Karena daftar belanja pemain akan sangat banyak,” ungkapnya.
Baca Juga:
- Tottenham-nya Conte Bakal Jegal Liverpool ke Tangga Juara Liga Inggris
- Twitter Mohamed Salah Akan Real Madrid Tuai Kecaman
- Mantan Pemain Man United Ingin Ronaldo Terus Bertahan Di Old Trafford
- Erik ten Hag Ingin Kompatriotnya Merapat ke United?
Di era kepemimpinan Conte bersama Spurs, dua punggawa Juventus yakni Rodrigo Bentancur dan Dejan Kulusevski sudah didaratkan. Untuk Kulusevski, ia masih berstatus sebagai pemain pinjaman. Namun sosok asal Swedia langsung nyetel bersama tim tatkala sumbangkan 3 gol plus 8 assists dari 14 laga
Karena itu Conte memprioritaskan untuk mempermanenkan Kulusevski di Tottenham. Ia bisa ditebus di angka 26 Juta Paun dan Spurs siap mengambil langkah guna mempermanenkan mantan pemain Parma itu.
“Saya pikir dia masih dalam pinjaman, akan tetapi perjanjian itu sepertinya berakhir, karena dia adalah pemain Tottenham 100 persen. Tidak secara resmi tapi secara aspek.β tandas Conte. (hs)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com