Liepzig Bayern

Targetkan Double Winner, Langkah Munchen Dihadang Leipzig

Dimas Sembada - May 10, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaBayern Munchen berpeluang menutup musim 2018/19 ini dengan raihan dua trofi. Dimana RB Leipzig bakal jadi ujian Bayern untuk merealisasikan targetnya itu.

Dalam perebutan gelar juara Bundesliga pekan ke-32, Bayern masih memimpin klasemen dengan raihan 74 poin. Die Roten unggul empat angka dari rival utamanya, Borussia Dortmund yang duduk di posisi kedua.

Menyisakan dua pertandingan lagi, Bayern bisa saja mengunci gelar juara akhir pekan ini jika bisa mengatasi perlawanan RB Leipzig di pekan ke-33, Sabtu (11/5/2019) malam. Kendati demikian, bukan hal yang mudah untuk bisa pulang membawa kemenangan dari Red bull Arena, markas RB Leipzig.

 

[irp]

Selain trofi Bundesliga, gelar lain yang bisa direbut Bayern di pengujung musim ini adalah trofi DFB-Pokal. Tapi Thomas Muller dkk, lagi-lagi mereka akan berduel dengan RB Leipzig di partai final.

Laga final DFB-Pokal sendiri akan digelar pada Minggu (26/5/2019) malam di Olympiastadion Berlin. Bayern boleh saja diunggulkan menang di pertandingan puncak ini, tapi RB Leipzig juga tidak bisa begitu saja disepelekan.

Sepanjang tahun 2019 ini, RB Leipzig baru sekali menelan kekalahan di laga resmi. Selain itu, pasukan Ralf Rangnick bertekad menutup musim ini dengan raihan satu trofi. Alhasil, Bayern harus benar-benar menyiapkan diri untuk melewati hadangan RB Leipzig jika ingin menutup musim ini dengan double winner.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com