Persija Resmi Rekrut Ahmad Birrul untuk Putaran Kedua BRI Liga 1
Vivagoal – Liga Indonesia – Persija Jakarta resmi mendaratkan pemain baru di skuad mereka untuk menghadapi paruh kedua musim kompetisi 2022/23 di BRI Liga 1. Pemain baru yang berhasil didaratkan Macan Kemayoran adalah Ahmad Birrul Walidain.
Kabar ini diumumkan oleh manajemen Persija pada hari Jumat (6/1) lalu. Birrul menjadi pemain kedua yang bergabung dengan skuad Thomas Doll di putaran kedua BRI Liga 1 mendatang. Pemain lainnya yang sudah lebih dulu bergabung adalah Dendi Maulana.
Kehadiran Birrul diharapkan dapat memperkuat lini pertahanan Persija. Tim asal ibukota ini ingin memperkecil jumlah kebobolan mereka di putaran kedua nanti. Birrul sendiri mengaku senang dan bangga bisa bergabung dengan tim sekelas Persija Jakarta.
“Saya sangat bangga bisa bergabung dengan Persija. Saya akan memaksimalkan kesempatan ini untuk memberikan kontribusi besar kepada tim,” ungkap Birrul, dilansir dari situs resmi klub.
Baca juga:
- Indonesia Telat Lakukan Pergantian Pemain, Ini Alasan Shin Tae-Yong
- Enggan Jabat Tangan Shin Tae-Yong, Ini Alasan Park Hang-Seo
- Balas Psywar Pelatih Vietnam, Shin Tae-Yong: Tunggu di Leg Ke-2!
- Tebar Psywar! Park Hang-Seo: Vietnam Lebih Hebat Dari Indonesia
“Semoga musim ini kami bisa tampil konsisten hingga akhirnya bisa meraih gelar. Saya akan berkerja keras untuk Persija,” lanjutnya.
Birrul memulai karir profesionalnya di Liga 1 bersama Persela Lamongan di tahun 2017 lalu. Cukup lama membela Persela, Birrul kemudian bergabung dengan Persikabo 1973 di awal tahun 2022 lalu.
Pemilik baru nomor punggung 28, Ahmad Birrul Walidain 2⃣8⃣#WelcomeBirrul #ToTheNextLevel #BelieveIn12 #PersijaJakarta pic.twitter.com/gF8CNfpP0u
— Persija Jakarta (@Persija_Jkt) January 6, 2023
Hanya enam bulan bersama Persikabo, Birrul kembali beralih membela Madura United di awal musim 2022/23 ini. Kini, berseragam Persija, Birrul jelas berharap bisa berkontribusi dan bertahan lebih lama bersama raksasa Liga 1 tersebut.
Macam Kemayoran akan menghadapi Persib Bandung pada hari Rabu (11/1) sore mendatang dalam lanjutan BRI Liga 1. Saat ini Persija tengah duduk di peringkat 6 dengan perolehan 29 angka, selisih empat angka saja dari PSM di puncak klasemen dan masih mengantongi dua laga tunda.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com