Dari 19 Pemain Baru, Sterling dan Aubameyang Jadi Pembelian Terburuk Chelsea
Vivagoal – Liga Inggris – Ada banyak transaksi jual-beli pemain yang dilakukan Chelsea pada musim ini. Menurut komentator Premier League, Francis McAvennie, ada dua transfer Chelsea jadi yang terburuk, siapa dia?
Dari data yang dihimpun di situs Transfermarkt, Chelsea mengeluarkan total 611,49 juta paun untuk mendatangkan hingga 19 pemain pada musim 2022/2023 ini dengan 16 berstatus pemain baru dan 3 lainnya adalah pemain yang masa peminjamannya di klub lain sudah habis.
Ada pun pemain termahal adalah Enzo Fernandez dengan 121 juta paun ditambah beberapa pemain top lain seperti Wesley Fofana, Mykhaylo Mudryk, Marc Cucurella, Raheem Sterling dan Pierre Emerick Aubameyang.
Jika melihat pembelian Chelsea, sebenarnya semua pemain yang digaet tergolong bagus. Tapi ketika hal itu ditanyakan kepada pundit Football Insider, Francis McAvennie, ia menempatkan dua nama terakhir yang disebutkan di atas sebagai transfer terburuk Chelsea sepanjang musim ini.
Francis McAvennie mempertanyakan kemampuan Raheem Sterling. Pasalnya, bergelimang trofi juara bersama Man City dan Liverpool, Sterling malah tampil tumpul di Chelsea. Dari 35 penampilannya dalam balutan kostum London Biru, Raheem Sterling yang terus dipercaya sebagai starter baru bikin 7 gol dan 4 assist.
Baca Juga:
- Cadangan di Chelsea, Juventus Mau Pinjam Christian Pulisic
- Chelsea Sekarang Adalah Manchester United Baru
- Chelsea Akhirnya Menang dan Lolos Degradasi, Lampard Lega
- Chelsea Butuh Satu Kemenangan Untuk Perbaiki Mood Bertanding
Sementara Aubameyang pantas untuk dianggap sebagai pembelian terburuk Si Biru karena digaji besar hingga 160 ribu paun per pekan atau setara Rp 2,9 miliar Aubameyang malah beberapa kali terlibat cekcok dengan manajer Chelsea sebelumnya, yakni Graham Potter
Akibatnya, Aubameyang pun sempat dibekukan dari skuad dan baru tampil dalam 21 pertandingan Chelsea di semua ajang musim ini dengan sumbangsih 3 gol plus 1 assist.
“Raheem Sterling dan Pierre-Emerick Aubameyang sangat buruk untuk Chelsea musim ini. Klub tidak mendapat apa-apa dari mereka,” kata McAvennie.
“Bagaimana mereka bisa membayar uang sebanyak itu untuk keduanya? Saya benci mengatakan ini tentang pemain,” dia menambahkan.
“Sterling sudah ada di mana-mana (Liverpool dan Manchester City) tetapi belum memantapkan dirinya sebagai pemain kelas dunia dan dia harus melakukannya sekarang. Aubameyang bahkan tidak berlari ketika dia berada di lapangan, ini tidak beres,” pungkasnya. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com