Chelsea Tutup Musim Dengan Hasil Imbang Kontra Newcastle
Vivagoal – Liga Inggris – Chelsea FC berniat untuk menutup musim 2022/23 dengan kemenangan. Sayangnya, hal tersebut tidak terjadi ketika mereka ditahan imbang oleh Newcastle United dengan skor 1-1.
Chelsea tentu ingin meraih poin penuh ketika menjamu Newcastle di Stamford Bridge, Minggu (28/5) malam WIB. Sayangnya, Newcastle selaku tim tamu justru unggul terlebih dahulu di menit ke-9 lewat pemain anyar mereka, Anthony Gordon.
Tertinggal 0-1 membuat Chelsea menekan lebih masif ke jantung pertahanan Newcastle. Sampai akhirnya pada menit ke-27, bek sayap Newcastle United, Kieran Trippier, melakukan blunder yang membuat bola masuk ke gawangnya sendiri. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Baca Juga:
- Man City Wajib Waspada, Inter Belum Kalah di Partai Final
- Incar Double Winners, MU Akan Mati-Matian Jegal City Raih Treble
- Dear City, MU Treble Winners Tanpa Jor-Joran Belanja Pemain
- Soal Rasisme, Guardiola Minta LaLiga Tiru Premier League
Di babak kedua, Chelsea bermain lebih offensive, sedangkan Newcastle bermain sangat defensive. Serangan demi serangan dilancarkan oleh anak asuh Frank Lampard, namun pertahanan yang solid yang ditunjukkan oleh Newcastle mampu membendung itu semua.
Newcastle baru bermain lebih menekan di menit ke-70 usai sang pelatih, Eddie How, melakukan beberapa pergantian pemain. Bahkan, di menit ke-80, Newcastle hampir berhasil mencetak gol keduanya di laga ini, sayang bola masih menyentuh mistar gawang. Hingga akhir pertandingan, skor tetap bertahan 1-1 untuk kedua tim.
Honours even this afternoon.#CheNew pic.twitter.com/OVDoAmZnjg
— Chelsea FC (@ChelseaFC) May 28, 2023
Hasil ini tidak mengubah nasib kedua tim. Newcastle tetap bertahan di empat besar dan meraih tiket ke Liga Champions musim depan, sedangkan Chelsea berada di papan tengah klasemen akhir Liga Inggris 2022/23. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com