Bayern Munich Segera Resmikan Kedatangan Kim Min-jae
Sumber: bavarianfootballworks.com

Bayern Munich Segera Resmikan Kim Min-jae

Catrine Mega - July 9, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaBayern Munich dikabarkan telah menyelesaikan proses transfer Kim Min-jae dari S.S.C. Napoli. Bek asal Korea Selatan tersebut akan jadi rekrutan pertama die Roten di pasar transfer musim panas ini dan menggantikan peran Lucas Hernandez yang hengkang ke Paris Saint-Germain (PSG).

Pemain asal Korea Selatan tersebut berperan penting membantu Napoli meraih scudetto pertama setelah 33 tahun musim lalu. Dengan tingginya yang mencapai 1.9 meter, tak mudah menembus pertahanan Napoli dengan kehadiran Kim.

Bayern Munich Segera Resmikan Kedatangan Kim Min-jae
Sumber: bavarianfootballworks.com

Diketahui bahwa Bayern Munich akan menggelontorkan dana sebesar 50 juta euro untuk mendaratkan Kim dari Napoli. Dilansir dari Kicker, Kim Min-jae akan menandatangani kontrak selama lima tahun hingga tahun 2028 mendatang bersama Die Roten.

Kim baru saja menyelesaikan tugas wajib militernya sebagai warga negara Korea musim panas ini. Sebagai bagian dari skuad Timnas Korea Selatan yang berhasil memenangkan medali emas Asian Games 2018, Kim dan rekan setimnya mendapat hak khusus terkait tugas wajib militer, di mana sang pemain hanya perlu mengikuti pelatihan dasar selama beberapa pekan.


Baca juga:


Kim Min-jae langsung menyelesaikan proses transfernya dengan Bayern Munich begitu tugas wajib militernya berakhir. Tak seperti rekrutan anyar lainnya yang menjalani tes medis di rumah sakit Munich dan rumah sakit miliki Die Roten, Kim menjalani medical check up-nya di Korea Selatan.

Raksasa Bundesliga tersebut akan mengumumkan kedatangan Kim dalam beberapa hari ke depan. Diperkirakan manajemen klub akan menunggu sampai Kim tiba di Jerman untuk meresmikan perekrutannya.

Die Roten telah melepas Lucas Hernandez ke PSG dan Kim disebut akan jadi suksesornya di Allianz Arena. Berbeda dengan Hernandez yang punya catatan kurang baik karena masalah kebugaran, Kim dijuluki ‘Monster’ di negara asalnya karena kekuatan serta kecepatan yang dimilikinya. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com