Sebastian Kehl Apresiasi Usaha Niklas Sule Kembalikan Kebugarannya Selama Liburan
Sumber: bvbbuzz.com

Petinggi Dortmund Apresiasi Usaha Sule Kembalikan Kondisi Kebugarannya

Catrine Mega - July 8, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaNiklas Sule bekerja keras mengembalikan kebugarannya demi menyambut musim kompetisi baru selama masa liburannya. Pasalnya, pilar Borussia Dortmund itu harus menutup musim lebih cepat musim lalu karena cedera yang dideritanya.

Masalah tersebut menyebabkan Sule tak bisa membantu rekan-rekan setimnya berjuang pada dua laga terakhir Bundesliga musim lalu, yang berakhir mengecewakan bagi Borussia Dortmund karena harus kehilangan gelar Bundesliga di detik-detik terakhir.

Sebastian Kehl Apresiasi Usaha Niklas Sule Kembalikan Kebugarannya Selama Liburan
Sumber: eurosport.com

Direktur olahraga Borussia Dortmund, Sebastian Kehl, mengapresiasi usaha keras Sule untuk kembali tepat waktu pada sesi latihan pertama tim di musim yang baru. Bahkan Kehl mengutarakan bahwa Sule mengalami peningkatan pesat selama liburan.

“Dia berusaha lebih keras dibandingkan yang lain selama liburan. Dia ingin mempersiapkan dirinya dengan lebih baik dan lebih intens di musim yang baru. Jika Niklas sudah berhasil mengatasi masalah kesehatannya, maka saya yakin dia akan jauh lebih baik dari musim lalu,” tutur Kehl, dilansir dari BVB Buzz.


Baca juga:


Tentunya Sule bertekad memulai musim yang baru dalam kondisi siap dan sehat demi mengejar kegagalan Die Borussen musim lalu. Sule yang memutuskan meninggalkan Allianz Arena tahun lalu dan bergabung dengan The Black and Yellow jelas ingin membuktikan pilihannya tak salah.

Sebagai salah satu bek terbaik yang dimiliki Jerman, Sule tampil tak mengecewakan. Musim lalu, ia mencatatkan 41 penampilan di seluruh ajang kompetisi bersama Die Borussen dan menyumbangkan dua gol serta empat assist. Ia bertekad tampil lebih baik musim depan dan membalas kekalahan Borussia Dortmund musim lalu dengan persiapan yang lebih matang

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com