Real Betis Sepakat Lepas Juan Miranda ke AC Milan
Vivagoal – Serie A – Juan Miranda dikabarkan segera menuju pintu keluar Real Betis. Klub LaLiga Spanyol tersebut dilaporkan sudah mencapai kesepakatan untuk melepas bek timnas Spanyol tersebut ke AC Milan.
Bukan jalan yang mudah untuk AC Milan mendapatkan Juan Miranda karena proses negosiasi sempat mandek dengan Real Betis pada bursa transfer musim panas kemarin. Klub LaLiga Spanyol tersebut menolak meminjamkan bek berusia 23 tahun tersebut dan lebih ingin menjualnya dengan permanen.
Kini seperti dilansir dari Calciomercato, AC Milan akhirnya mau memenuhi keinginan Real Betis tersebut. Meski belum ada pengumuman resmi dari masing-masing klub, namun Calciomercato menyebut kesepakatan telah tercapai dengan Juan Miranda akan merapat AC Milan pada bursa transfer Januari mendatang.
Kabarnya, AC Milan akan menebus Miranda di angka 3 juta euro atau sekitar Rp 50,4 miliar. Nominal sebesar itu belum termasuk bonus-bonus terkait kinerja.
Di sisi lain, kesepakatan pribadi Juan Miranda dengan AC Milan pun sudah tercapai. Kabarnya, Miranda akan meneken kontrak berdurasi jangka panjang selama 5 tahun ke depan. Meski begitu, peresmiannya baru akan dilakukan saat bursa paruh musim Januari 2024.
Baca Juga:
- Misi Bangkit AC Milan di Kandang Napoli
- Lawan Napoli, AC Milan Jangan Terlalu Mengandalkan Sayap Kiri
- Napoli vs AC Milan: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
- Kesalahan-Kesalahan Kecil yang Harus Dibayar Mahal AC Milan
Real Betis sendiri terpaksa melepas Juan Miranda setelah si pemain mendesak pergi dengan menolak meneken perpanjangan kontrak yang diajukan pihak klub. Oleh karenanya, ketimbang melepasnya secara cuma-cuma pada Juni 2024 saat masa kerjanya habis, Betis memilih melepasnya di bursa Januari.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com