Kans Arsenal Untuk Rekrut Douglas Luiz Semakin Kecil
Vivagoal – Liga Inggris – Arsenal FC diketahui tertarik untuk bisa mengamankan pemain Aston Villa, Douglas Luiz. Sayangnya, kans The Gunners untuk bisa merekrut pemain asal Brasil tersebut semakin kecil mengingat The Villans tidak mau melepaskannya.
Dilansir dari The Mirror, ada dua alasan mengapa Arsenal akan sulit untuk mengamankan gelandang Aston Villa tersebut. Alasan pertama adalah Aston Villa tidak mau melepaskan Douglas Luiz ke Emirates Stadium pada pertengahan musim.
Hal tersebut dikarenakan akan sangat sulit bagi Aston Villa untuk bisa mendapatkan pengganti yang sepadan. Oleh karena itu, Aston Villa dikabarkan akan mati-matian menjaga Douglas Luiz pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Baca Juga:
- Penampilan Arsenal Kontra Burnley Bikin Arteta Bahagia
- Pakai Jersey Peninggalan Thierry Henry, Nketiah Banjir Kritik di Arsenal
- Cara Eks Pemain Arsenal Lindungi Kai Havertz dari Kritik
- Incar Juara Grup, Arsenal Bidik Lens
Lalu, kondisi finansial Arsenal juga berperan dalam proses transfer ini. Pada bursa transfer musim panas kemarin, Arsenal sudah mengeluarkan banyak uang untuk belanja pemain-pemain top seperti Declan Rice, Jurrien Timber, dan Kai Havertz.
Lantaran mendatangkan tiga pemain tersebut, alhasil kondisi keuangan The Gunners mulai goyah. Hal tersebut terbukti dengan status David Raya yang datang ke Emirates Stadium sebagai pemain pinjaman.
Sialnya, Arsenal memang membutuhkan gelandang baru musim dingin mendatang lantaran Thomas Partey cedera. Oleh karena itu, The Gunners akan berusaha maksimal untuk bisa mendatangkan Douglas Luiz di musim dingin mendatang atau mencari opsi lain. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com