Cedera ACL, Bintang Muda Bologna Terpaksa Tutup Musim Lebih Awal
Sumber: Bologna

Cedera ACL, Bintang Muda Bologna Terpaksa Tutup Musim Lebih Awal

Catrine Mega - April 16, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Kabar buruk menimpa Bologna jelang memasuki akhir musim kompetisi 2023/24. Bintang muda Rossoblu, Lewis Ferguson, dilaporkan menderita cedera lutut pada ACL-nya dan harus naik ke meja operasi.

Cedera ini diderita Ferguson saat menghadapi AC Monza pada lanjutan pekan Serie A akhir pekan lalu. Setelah menjalani pemeriksaan menyeluruh, pihak klub harus menerima kabar bahwa pemain 24 tahun asal Skotlandia tersebut harus menjalani operasi untuk mengatasi cederanya.

Cedera ACL, Bintang Muda Bologna Terpaksa Tutup Musim Lebih Awal
Sumber: BBC

Sebagaimana pemulihan ACL pada umumnya, Ferguson diperkirakan harus absen selama sembilan bulan sampai satu tahun. Dengan demikian, sang pemain akan menepi setidaknya sampai pertengahan musim depan.

Ferguson pun dipastikan tak bisa memperkuat Timnas Skotlandia di Euro 2024 musim panas mendatang. Hal ini jelas jadi kekecewaan besar bagi pemain muda yang sedang naik daun tersebut.


Baca juga:


“Kecewa berat dengan kabar hari ini tapi beginilah hidup. Saya akan melakukan segalanya untuk kembali secepatnya dan jadi lebih kuat dari sebelumnya. Terima kasih atas dukungan kalian. Sampai jumpa,” tulis Ferguson di akun media sosialnya, dilansir dari Sky Sports.

Cedera ini juga menyebabkan klub-klub yang memburunya pada bursa transfer musim panas nanti memilih mundur untuk sementara waktu. Juventus dan Napoli, dua tim yang paling gencar mendekati sang pemain, jelas akan menunggu sampai Ferguson pulih.

Sementara itu, absennya Ferguson jelas membuat Thiago Motta harus memutar otak untuk mengisi posisi yang ditinggalkannya. Pasalnya saat ini Bologna tengah berjuang mempertahankan posisi di peringkat empat klasemen Serie A demi mengamankan tiket Liga Champions musim depan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com