ramadhan sananta
Sumber: Instagram

Asnawi Dihujat Netizen, Ramadhan Sananta Angkat Suara

Taufik Hidayat - October 23, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaAsnawi Mangkualam menjadi sasaran hujatan netizen usai Timnas Indonesia ditaklukkan China. Melihat hal itu, Ramadhan Sananta angkat suara.

Timnas Indonesia harus takluk 1-2 dari China pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, pekan lalu. Hasil itu membuat perjuangan Skuad Garuda semakin berat untuk melaju ke putaran final.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by MANGKUALAM (@asnawi_bhr)

Menariknya, Asnawi dijadikan kambing hitam oleh netizen di media sosial. Pemain Port FC itu dianggap tampil buruk meski berstatus sebagai kapten.

Tak heran jika akun sosial Asnawi dipenuhi cacian. Banyak dari netizen yang meminta Shin Tae-yong untuk tidak memainkannya lagi.

Ramadhan Sananta tentu membela Asnawi. Ia menilai netizen Indonesia memang suka bersikap berlebihan.


Baca Juga:


“Pemain sudah kerja keras di dalam lapangan. Kita sudah membuktikan segalanya saat dikasih kepercayaan pelatih,” kata Sananta.

“Mungkin orang melihat kita salah atau gimana. Namun dalam sepakbola itu salah passing atau dribel mungkin kan wajar.”

Asnawi Mangkualam Soal Rumput GBK: Sudah Diperingatkan, Tapi Masih Kurang Bagus!
Timnas Indonesia melawan Timnas Irak di Stadion Utama GBK, Kamis (6/6) sore WIB
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Sananta paham betul situasi yang dialami Asnawi. Ia juga pernah menjadi sasaran kemarahan netizen saat Timnas Indonesia mendapat hasil buruk.

Namun Sananta tak ambil pusing dengan hal itu. Ia sudah tahu cara menghadapinya.

“Kalau saya diserang (netizen) tidak apa-apa. Mungkin karena kesalahan saya, tapi kan saya bisa menilai, orang ini menyampaikan apa yang salah atau tidak,” tutupnya.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com