Kejutan! Singkirkan Sevilla, CD Mirandes Lolos Perempatfinal Copa Del Rey
Vivagoal – La Liga – Kejutan kembali terjadi pada pentas Copa del Rey musim 2019/2020 ini. Setelah Atletico disingkirkan tim divisi tiga, Cultural Leonesa, teranyar giliran Sevilla yang dibantai klub asal Divisi dua, CD Mirandes di babak 16 besar. Bermain di kandang sendiri, CD Mirandes melibas Sevilla dengan skor 3-1.
Kemenangan yang didapat CD Mirandes di Estadio Municipal de Anduva, Jumat (31/1/2020) dinihari WIB ini cukup menyakinkan. Bagaimana tidak, skuat besutan Andoni Iraola ini sudah sempat unggul tiga gol terlebih dahulu atas Los Rojiblancos.
Baca juga: Resmi! Valencia Pinjam Kapten AS Roma, Alessandro Florenzi
Mereka bahkan bisa saja unggul empat gol andai penalti Alvaro Pena bisa dikonversi menjadi gol. Adapun gol balasan dari Sevilla baru tercipta jelang pertandingan berakhir.
Keberhasilan CD Mirandes menyingkirkan Sevilla membuat mereka jadi satu-satunya tim non divisi Primera Spanyol yang tembus babak delapan besar Copa Del Rey musim ini. Ketujuh slot lain diisi oleh Barcelona, Real Madrid, Valencia, Real Sociedad, Villarreal, Athletic Bilbao dan Granada.
Kiprah apik CD Mirandes sebagai tim dari divisi Segunda ini sejatinya bukan kali pertama terjadi. Dalam 10 tahun terakhir, CD Mirandes sudah dua kali sukses menembus babak perempatfinal. Sebelumnya mereka melakukannya pada musim 2011/2012 dan 2015/2016.
Bahkan pada musim 2011/2012, CD Mirandes sukses menembus babak semifinal usai menyingkirkan Espanyol dengan keunggulan agresivitas gol tandang setelah bermain imbang 4-4. Sayang, impian mereka tuk masuk final kandas di tangan Athletic Bilbao.
Baca juga: Libas Leganes 5-0, Barcelona Lolos ke Perempatfinal Copa Del Rey
Adapun pada musim 2015/2016, kiprah CD Mirandes hanya sampai babak perempatfinal. Menariknya, Sevilla yang menjadi lawan mereka saat itu berhasil menang telak dalam duel dua leg dengan agregat 5-0.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com