Abdul Lestaluhu Optimis Persikabo Finis Lima Besar
Vivagoal – Liga Indonesia – Klub asal Bogor, Tira Persikabo sudah mendatangkan beberapa pemain baru untuk persiapan gelaran musim kompetisi Liga 1 2020. Hal ini membuat bek mereka, Abdul Lestaluhu membuat target tinggi dengan membawa tim masuk ke dalam persaingan lima besar klasemen.
Sejatinya penampilan Persikabo musim lalu tidak terlalu buruk. Klub yang saat itu ditukangi Rahmad Darmawan mampu bertengger di pucuk klasemen paruh pertama. Hanya saja, Ciro Alves dkk tak mampu menjaga konsistensi permainannya di paruh kedua kompetisi, sehingga membuat mereka menutup musim di peringkat 15.
Baca juga: Mepet Dengan Bulan Ramadhan, PSSI Minta Piala Dunia U-20 Diundur
Kedatangan pemain anyar baik Lokal maupun asing seperti, Alex dos Santos, Petteri Pennanen, Artyom Filiposyam, Arthur Bonai, Hendra Adi Bayauw, serta pemain naturalisasi Silvio Escobar diyakini akan menambah kekuatan di setiap lini Persikabo. Kondisi ini lantas membuat Abdul Lestaluhu bertekad untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dari musim lalu.
“Target musim ini tentu kita harus berbicara lebih banyak lagi. Kita harus melampaui posisi musim lalu. Tahun ini semoga kita lebih bagus dan konsisten. Kita akan bersaing di lima besar,” ucap Abduh.
Tidak hanya pemain baru, Persikabo juga berhasil mempertahankan pemain andalan mereka di musim lalu, yakni Ciro Alves. Dengan komposisi skuat yang baru ini, Abdul pun sangat yakin bahwa tim siap bersaing untuk mendapatkan hasil yang lebih baik di musim baru nanti.
Baca juga: Gagal Berseragam Persebaya, Begini Komentar Dramatis Andik
“Saya sangat antusias menatap kompetisi tahun ini. Sepertinya tahun ini kita akan banyak mendapat dukungan yang lebih dari tahun kemarin. Saya melihat komposisi pemain musim ini sangat bagus, komposisi pemain saat ini merata jika dibandingkan musim lalu,” ungkapnya.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com