Vivagoal – Serie A – Kontestan Serie A, AS Roma resmi mengumumkan susunan skuat mereka yang bakal berlaga dalam lanjutan Europa League 2020/21. Dalam daftar, tersemat nama Edin Dzeko dan Stephan El Shaarawy.
Baca Juga:
- Legenda Jerman Dukung Stefano Pioli Raih Mahkota Serie A
- Pemain Baru Roma Anggap Dirinya Seperti Hakimi dan Cuadrado
- Inter Pesimis Bisa Singkirkan Juventus di Leg Kedua, Kenapa?
- Pirlo: Siapa yang Bilang Ronaldo Tak Boleh Saya Ganti?
Kehadiran Dzeko dalam tim yang bakal mentas di turnamen kelas dua Eropa tersebut. pasalnya, striker asal Bosnia diklaim tengah terlibat friksi dengan Paulo Fonseca. Namun, mantan pemain Manchester City sudah nampak terlihat dalam sesi latihan tim.
Sementara itu, Stephan El Shaarawy yang baru didatangkan dari Shanghai Senhua juga dibawa dalam susunan skuat. Kehadiran mantan pemain Mesir memang diperlukan untuk memperdalam lini depan I Lupi.
Meski begitu, nasib kurang baik harus diterima punggawa anyar AS Roma yakni Bryan Reynolds. Pemain asal Amerika Serikat gagal dibawa dalam daftar pemain. Tak hanya itu, Juan Jesus dan Fabuo juga tak dibawa.
Skuat AS Roma di Liga Europa 2020/21:
Kiper: Fuzato, Pau Lopez, Mirante
Bek: Bruno Peres, Ibanez, Karsdorp, Kumbulla, Mancini, Santon, Smalling, Spinazzola
Gelandang: Cristante, Diawara, Pellegrini, Veretout, Villar
Penyerang: Dzeko, El Shaarawy, Borja Mayoral, Mkhitaryan, Perez, Pedro
Jika menulik jadwal, AS Roma bakal memainkan babak 32 besar melawan Sporting Braga pada 19 dan 26 Februari mendatang.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com