Alami cedera, Nainggolan Terancam Absen Kontra Barcelona

Alami cedera, Nainggolan Terancam Absen Kontra Barcelona

Fido Moniaga - October 22, 2018
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Berita BolaLiga Champion – Kemenangan Inter Milan atas AC Milan harus dibayar mahal dengan cedera yang dialami oleh Nainggolan. Sang pemain pun terancam tidak bisa memperkuat tim saat bertemu Barcelona di Liga Champions mendatang.

Pada laga bertajuk Derby della Madonnina pada giornata sembilan Serie A Italia, Senin (22/10) dini hari WIB Inter Milan berhak menjadi pemenang atas AC Milan. Gol telat Mauro Icardi di penghujung pertandingan menasbihkan mereka sebagai yang terbaik di kota Milan.

Hanya saja kemenangan tersebut harus dibayar mahal dengan cederanya gelandang andalan mereka Radja Nainggolan. Pemain asal Belgia tersebut harus ditarik keluar setelah tampak pincang usai mengalami benturan dengan Lucas Biglia.

[irp]

Ia pun tampak emosional usai menerima tekel dari gelandang jangkar Milan tersebut. Akibatnya Nainggolan harus ditarik keluar pada menit 32 dan digantikan oleh Borja Valero.

Terkait cedera itu sendiri pelatih Inter, Luciano Spallettti mengkonfirmasi jika pihaknya akan memantau perkembangan sang pemain. Untuk saat ini mereka mempercayakan penuh kondisi sang pemain kepada tim medis klub.

“Nainggolan telah tumbang. Kami harus membawanya ke rumah sakit untuk melihat sejauh apa cederanya. Yang pasti dia takkan bersama kami untuk sementara waktu,” ujar Spalletti, seperti dikutip Sky Sport Italia.

Berdasarkan laporan dari Football Italia pihak klub sepertinya akan segera mengkonfirmasi cedera sang pemain dalam waktu dekat. Pada laporan tersebut dikatakan jika kemungkinan besar Nainggolan akan absen satu pekan ke depan.

Melihat kemungkinan tersebut sang pemain bisa dipastikan tidak bisa dimainkan saat Inter berkunjung ke markas Barcelona pada lanjutan pekan ketiga Liga Champions Grup B, Kamis (25/10) dini hari WIB mendatang.

Absennya Nainggolan dipercaya akan menjadi poin minus bagi Inter yang telah menjalani dua laga dengan kemenangan yakni atas Tottenham Hotspur dan PSV Eindhoven.

Barcelona sendiri juga tanpa Lionel Messi yang mengalami cedera pada laga kontra Sevilla. Meski tanpa sang bintang mereka masih mampu meraih kemenangan 4-2 atas sang lawan.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com