Ancelotti Sebut Insigne Sosok Kapten yang Tepat Bagi Napoli

Ancelotti Sebut Insigne Sosok Kapten yang Tepat Bagi Napoli

Fido Moniaga - May 12, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Bos Napoli, Carlo Ancelotti pasang badan terkait kritik atas keputusannya menunjuk Lorenzo Insigne sebagai kapten. Ia nyebut jika sang pemain memiliki kualitas untuk memimpin tim di atas lapangan.

Belakangan disebut ada kekecewaan besar dari para fans terhadap keputusan Ancelotti menunjuk Insigne sebagai kapten tim. Mereka melihat jika sang pemain tak memiliki kualitas mumpuni untuk membangkitkan semangat tim.

Meski demikian Ancelotti memiliki pandangan yang berbeda. Ia menyebut jika sang striker mampu pemimpin squad tidak hanya saat berada di atas lapangan namun juga ketika berada di di ruang ganti pemain.

[irp]

 

“Insigne memiliki kualitas untuk menjadi kapten. Dia mewakili klub ini, dan juga kami perlu pemimpin-pemimpin lainnya di ruang ganti,” buka Ancelotti kepada jurnalis seperti dikutip dari Football Italia.

“Kami punya beberapa pemimpin di dalam skuat, para pemain seperti Dries Mertens, Raul Albiol, Jose Callejon dan Allan. Tapi kami butuh lebih banyak lagi,” tambahnya.

Para fans tampaknya belum bisa move on dari sosok kapten mereka sebelumnya yakni Marek Hamsik. Hanya saja ancelotti menyebut jika pemain yang kini hijrah ke Cina tersebut tak cukup banyak mampu membawa tim meraih kesuksesan.

“Orang-orang bertanya tentang Marek Hamsik, tapi dengan segala hormat, saya tidak berpikir sekali pun bersama dia di sini kami bisa memetik hasil yang lebih bagus lagi,” tandas pelatih yang pernah melatih Real Madrid tersebut.

[irp]

Para fans Napoli musim ini memang dibuat cukup kecewa dengan performa tim. Tercatat mereka dipastikan puasa gelar musim ini setelah gagal baik di kancah domestik maupun Eropa.

Inkonsistensi performa yang mereka perlihatkan dinilai disebabkan oleh eh tidak adanya seorang pemimpin yang layak dalam skuat klub asal kota Naples tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com