Argentina Siap Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023
Vivagoal – Liga Indonesia – Status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 terancam dicabut. Argentina kini muncul menjadi calon penggantinya.
Piala Dunia U-20 2023 rencananya berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni mendatang. FIFA dan PSSI telah memilih enam stadion untuk menggelar hajatan ini.
Namun status Indonesia sebagai tuan rumah berada dalam ketidakpastian usai FIFA membatalkan acara pengundian. Event ini harusnya berlangsung di Bali, 31 Maret mendatang.
Pembatalan ini telah dikonfirmasi langsung oleh anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga. Penolakan kedatangan Timnas Israel yang menjadi peserta oleh sejumlah pihak menjadi penyebab utamanya.
Baca Juga:
- Persija Jakarta Resmi Perpanjang Kontrak Thomas Doll dan 6 Pemainnya
- Stefano Lilipaly Pede Bisa Gantikan Tugas Egy Maulana di Skuad Garuda
- Tampil Dominan, Shin Tae-yong Puas dengan Performa Skuad Garuda Kontra Burundi
- Pelatih Burundi Keluhkan Kondisi Lapangan di Stadion Patriot Candrabhaga
“Kami sudah mendapat informasi dari FIFA, dan dalam pemberitahuannya memang belum mendapatkan surat resmi. Namun, sudah jelas ada pesan kepada kami bahwa drawing (Piala Dunia U-20 2023) di Bali telah dibatalkan,” kata Arya Sinulingga.
Partisipasinya Indonesia di Piala Dunia U-20 2023 kian terancam dengan munculnya Argentina sebagai calon tuan rumah pengganti. Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) bahkan disebut sudah berkomunikasi dengan FIFA untuk mewujudkan hal tersebut.
“Piala Dunia U-20 di Indonesia berisiko dan Argentina menawarkan untuk menyelenggarakannya. AFA telah mendaftar untuk mengaturnya dan dalam beberapa jam terakhir ini akan mendapatkan balasannya,” tulis media Argentina, Doble Amarilla.
Sebagai informasi, Argentina gagal lolos ke Piala Dunia U-20 2023 lewat jalur kualifikasi. Andai mendapat hak tuan rumah, sudah dipastikan posisi Indonesia yang tergeser.
Tentu akan menjadi kerugian besar jika akhirnya Indonesia batal menggelar Piala Dunia U-20 2023. Selain hilangnya mimpi para pemain muda tanah air berlaga di level tertinggi, dana yang dikeluarkan untuk menyukseskan event ini juga terbuang percuma.
Namun keputusan akhir belum dibuat FIFA. PSSI masih punya waktu untuk meyakinkan federasi sepakbola dunia tersebut.
Selalu update berita seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com