Vivagoal – Liga Inggris – Jendela transfer musim panas Inggris memang sudah resmi ditutup pada 8 Agustus kemarin. Namun Arsenal sudah mengindikasikan bakal membelanjakan uang mereka di bursa transfer musim dingin yang bakal bergulir Januari tahun depan.
Pernyataan tersebut meluncur dari mulut salah satu Direktur the Gunners, Jan Kroenke. Menurutnya, tim akan semakin masif di bursa transfer Januari guna merealisasikan target klub, yakni kembali masuk zona Liga Champions sekaligus bersaing di papan atas. Hal tersebut juga selaras dengan apa yang diinginkan fans Arsenal agar reputasi timnya sebagai klub besar kembali terangkat musim ini. Satu-satunya jalan untuk memperbaiki posisi yakni dengan mendatangkan wajah anyar.
“Saya pastikan klub akan kembali proaktif di bursa transfer musim dingin mendatang,” bukan Kroenke kepada BBC.
Sekedar catatan, di bursa transfer musim panas kemarin, Arsenal sukses mendatangkan 6 wajah baru ke dalam skuat. Mereka yang bergabung antara lain Nicolas Pepe, William Saliba, Kieran Tierney, David Luiz, Gabriel Martinelli dan Dani Ceballos. Nama yang disebut pertama bahkan diboyong dengan harga yang cukup mahal. Guna mendaratkan Pepe, Arsenal harus merogoh kocek tak kurang dari 72 Juta Pounds!
Terkait pembelian masifnya di bursa kemarin, Knorke melihat jika tim memang membutuhkan hal tersebut. Menurutnya, pihak klub tak mengambil keputusan berdasarkan pada tekanan fans saja.
Baca Juga: Manajemen Siap Buktikan Jika Arsenal Masih Bertaji
“Saya akan mengatakan jika kami memecahkan rekor transfer hanya karena desakan publik maka kami tak akan bertindak sejauh ini. Kami tidak reaktif pada musim panas ini, kami sebenarnya proaktif,” tambah pria asal Amerika Serikat itu
“Pasar transfer adalah hal yang terus berkembang dan tumbuh. Kami mengidentifikasi para pemain target utama, mengerjakan kesepakatan-kesepakatan dan seiring berjalannya waktu bisa merekrut mereka,” pungkasnya
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com